BMW Car Club Indonesia (BMWCCI) merupakan salah satu klub otomotif terbesar di Indonesia. Didirikan secara resmi pada 14 Maret 2003 silam, tahun ini klub yang telah tergabung dengan International BMW Club Organitation ini genap berusia 19 tahun.
Untuk memperingati hari jadinya tersebut, pada 1 Juni 2022 lalu mereka mengundang seluruh chapter dan register yang tergabung dibawah naungannya untuk bersama-sama merayakannya. Bertempat di PT Bestindo Car Utama, Bintaro, Tangerang Selatan.
Acara perayaan ulang tahun BMWCCI ke-19 kali ini juga sekaligus meluncurkan program balap mereka, yaitu OMR BMW yang akan diselenggarakan di Sirkuit International Sentul.
Dadan Drajat Martamiharja, Presiden BMWCCI mengatakan, sangat senang akhirnya bisa bertemu dengan teman-teman dari chapter dan register pada acara perayaan ulang tahun BMWCCI ke-19 ini. Tidak mudah bisa mencapai titik seperti saat ini bagi sebuah klub otomotif. Namun, dengan 29 chapter dan 2 register, saya yakin BMWCCI ini bisa semakin besar dan solid.
“Tidak hanya perayaan ulang tahun, karena pada kesempatan kali ini juga sekaligus kami launching kegiatan balap OMR BMW yang akan kami gelar dalam waktu dekat. Mudah-mudahan kegiatan OMR BMW ini bisa sukses dan pastinya lancar,” kata pria yang akrab disapa Ontaz tersebut.
Sekedar informasi, selain tergabung dengan International BMW Club Organitation, BMWCCI juga terdaftar sebagai organisasi kendaraan BMW yang diakui keberadaannya oleh International Council of BMW Club.
KOMENTAR (0)