PT Kreta Indo Artha (KIA) selaku agen pemegang merek Kia di Indonesia kembali berpartisipasi di ajang Mandiri Utama Finance (MUF) Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 dengan menampilkan kendaraan listrik terbarunya, yaitu Kia EV3.
Selain itu, Kia juga menghadirkan lini kendaraan lengkap yang telah dipasarkan di Indonesia, baik kendaraan bermesin pembakaran dalam maupun kendaraan elektrifikasi di pameran yang berlangsung hingga 1 Desember mendatang ini.
Ario Soerjo, Marketing & Development Division Head PT Kreta Indo Artha mengatakan, Kia merasa bangga dapat kembali berpartisipasi dalam ajang MUF Gaikindo Jakarta Auto Week tahun ini. Keikutsertaan kali ini merupakan kesempatan baik bagi kami untuk menampilkan kendaraan listrik terbaru Kia, yakni Kia EV3, untuk pertama kalinya di Indonesia.
“Ini adalah wujud nyata komitmen Kia untuk terus berinovasi dan mendukung perkembangan mobilitas ramah lingkungan sesuai dengan tema ‘Movement to Discover, Journey to a Greener Future’ yang kami usung di MUF GJAW 2024,” kata Soerjo.
Tentunya, Soerjo menjelaskan bahwa dalam ajang GJAW 2024 ini, KIA juga menghadirkan seluruh lini produk yang telah dipasarkan di Tanah Air. “Kami berharap, melalui partisipasi ini, Kia dapat memberikan kontribusi positif bagi industri otomotif nasional,” ungkap Soerjo.
Dalam partisipasinya tahun ini, Kia secara istimewa menampilkan Kia EV3 yang merupakan produk terbaru di lini kendaraan ramah lingkungannya. Kendaraan listrik yang telah diluncurkan secara global di Korea Selatan dan ditampilkan di acara Kia EV Day 2024 di Taiwan ini memiliki filosofi desain ‘Opposites United’ yang sama dengan SUV EV andalan Kia, EV9.
Kendaraan listrik ini berdimensi compact dengan panel belakang kotak, garis atap yang menurun, serta tampilan kokoh yang menghadirkan desain menarik yang sporty dan modern. Filosofi ini diakui secara global dan merupakan fondasi untuk menyajikan kesinambungan di seluruh jajaran kendaraan listrik Kia dengan kebebasan untuk mengekspresikan keunikan karakter tiap-tiap produk.
Didesain dengan semua inovasi dan teknologi dari Kia EV sebelumnya, EV3 ditujukan untuk memenuhi permintaan terhadap SUV EV compact untuk segmen entry level.
Kia EV3 merupakan kendaraan listrik Kia ketiga yang diperkenalkan di Indonesia. Sebelumnya, Kia seri EV6 yang terdiri dari EV6 GT-Line telah diluncurkan pada 2022 dan EV6 GT yang mulai dipasarkan pada 2023 di Indonesia. Kemudian, Kia menghadirkan EV9 GT-Line pada 2023 dan EV9 Earth pada Juli tahun ini. Seluruh lini kendaraan listrik Kia ini juga ditampilkan di MUF GJAW 2024.
Selain kendaraan listrik murni, Kia juga menampilkan Carnival Hybrid yang merupakan produk hybrid pertama yang dipasarkan Kia di Indonesia. Kemudian, Kia juga menampilkan seluruh lini kendaraan bermesin pembakaran dalam yang terdiri dari New Sonet, New Seltos, dan Carens di booth-nya yang seluas 384 m2 yang berlokasi di Hall 9, ICE BSD City.
Pada area test drive, Kia menyediakan semua model kendaraannya yang bisa dicoba langsung oleh para pengunjung MUF GJAW 2024 yang terdiri dari EV9 GT-Line, EV6 GT-Line, New Sonet, New Seltos, Carens, dan Carnival.
Tentu saja, untuk semakin menyemarakkan pameran otomotif terbesar di akhir tahun ini, Kia turut menawarkan beragam promo yang menarik. Khusus di MUF GJAW 2024, Kia menghadirkan special offer serta lucky dip berhadiah menarik seperti Samsung Galaxy S24, iPad Mini 6, Bose Ultra Open Earbuds, Huawei Watch Fit 3, Fuji Instax Mini 12, dan voucher belanja untuk pembelian lini produk Kia di GJAW 2024.
Tak hanya itu, beberapa skema pendukung pembelian kendaraan seperti bunga 0% dan DP rendah yang didukung oleh Mandiri Utama Finance pada acara ini juga ditawarkan untuk memudahkan para pengunjung untuk memiliki kendaraan Kia impiannya.
KOMENTAR (0)