Pandemi Covid-19 telah mempengaruhi industri otomotif secara menyeluruh, tak terkecuali PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI). Isuzu pada periode Januari-Agustus 2020 hanya bisa mengumpulkan penjualan secara retail sebanyak 10.488 unit Hasil ini mengalami penurunan sekitar 20 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu, yakni sekitar 13.108 unit.
Attias Asril, General Manager PT Isuzu Astra Motor Indonesia mengatakan, meski begitu, penurunan ini diklaim masih lebih baik ketimbang penurunan market otomotif secara nasional yang anjlok 46 persen. “Alhamdulillah penurunan kami masih lebih baik dibandingkan dengan penurunan otomotif market,” kata Attias.
Untuk diketahui, sepanjang Januari sampai Agustus tahun ini penjualan mobil secara nasional meraih 364.034 unit. Padahal pada periode yang sama tahun 2019, bisa mencapai 677.085 unit.
Attias mengatakan, kendaraan komersial masih mendominasi perolehan retail sales Isuzu pada Januari-Agustus 2020. Isuzu Elf jadi model paling laris dengan angka 5.273 unit atau berkontribusi 22,3 persen terhadap marketnya. Kemudian Isuzu Traga berhasil membukukan penjualan sekitar 3.508 unit dengan market share 30,4 persen. Lalu diikuti Isuzu Giga yang terjual 863 unit dengan market share 14,4 persen.
KOMENTAR (0)