Keikutsertaan Yoong Motor di Osaka Auto Messe 2023

Keikutsertaan Yoong Motor di Osaka Auto Messe 2023

Pionir modifikasi dan produk lampu kendaraan aftermarket Yoong Motor Group Indonesia membawa sejumlah inovasi terbaik di pameran modifikasi Osaka Automesse (OAM 2023) yang diadakan di INTEX, Osaka pada 10-12 Februari 2023.

Bukan kali pertama, Yoong Motor Group memamerkan kreativitas dan inovasi produknya di kancah internasional. Partisipasinya di Osaka Automesse 2023 ini merupakan pameran ke-4 kalinya yang sudah diikuti.

Bertepatan dengan kegiatan NMAA ‘Great of Indonesia’ sebagai series pertama OLX Autos Indonesia Modification & Lifestyle Expo 2023 yang dihelat pada 29 September sampai 1 Oktober 2023.

Keikutsertaan Yoong Motor di Osaka Auto Messe 2023

“Selama berpameran di OAM 2023, Yoong Motor Group membawa 5 produk modifikasi sekaligus yang dikembangkan langsung oleh tim Yoong Motor Group dan para produk lampu aftermarket. Agenda OAM 2023 kami optimalkan untuk menunjukkan kualitas dan daya saing produk buatan Indonesia. Apalagi industri modifikasi di Jepang telah menjadi acuan di seluruh dunia. Kalau produk Indonesia bisa diterima di pasar Jepang, tentunya tidak menutup kemungkinan kalau kualitas produk lokal diakui. Kegiatan ini sekaligus menjadi tes pasar sebagai acuan yang dapat mendorong peningkatan kualitas dan kuantitas produk,” buka Yomin Sugianto Founder Yoong Motor Group Indonesia.

Partisipasi Yoong Motor mengikuti pameran OAM 2023 turut menghadirkan beragam varian produk Yoong Motor Group yang sudah menempuh proses riset dan pengembangan dimulai dari tahap desain, pengetesan, sampai tahap produksi terutama pengembangan lampu mobil jenis LED (Light Emitting Diode) dengan sistem kerja mengandalkan perangkat elektronik chip semi konduktor yang menghasilkan cahaya lebih terang, sistem pendinginan lampu lebih baik, pemakaian lebih awet, dan hemat energi.

Keikutsertaan Yoong Motor di Osaka Auto Messe 2023

“Keikutsertaan Yoong Motor di pameran skala internasional bisa meningkatkan kepercayaan konsumen dan menjadi satu langkah penting untuk secara lebih masif dan berkelanjutan. Modifikasi lampu saat ini bukan dipandang lagi sebagai segmentasi yang niche untuk mereka yang suka modifikasi saja, tapi saat ini sudah beralih menjadi kebutuhan setiap pemilik mobil di berbagai negara untuk meningkatkan visibilitas,” ujar pria yang akrab di sapa Koh Yoong ini.

Dari pengamatan Yoong Motor Group Indonesia, peluang impor di Jepang sangat terbuka lebar. Kehadiran produk Yoong Motor di Jepang dapat menambah sisi fungsional dari produk modifikasi lampu yang sudah beredar lebih dulu di Jepang. Pasalnya, produk modifikasi lampu di Jepang masih terfokus di sisi estetika atau fashion dan belum merambah sisi fungsional. Selain itu, daya tahan produk didukung garansi pemakaian lebih lama menjadi kelebihan dari produk Yoong Motor Group Indonesia.

Keikutsertaan Yoong Motor di Osaka Auto Messe 2023

“Kondisi ini jadi peluang bagi Yoong Motor mengisi aspek tersebut. Metode ini berbeda seperti yang sudah dilakukan di Indonesia. Biasanya kita di Indonesia beli barang mentah, mengubah rumah lampu orisinil, dan tahap kustomisasi untuk meningkatkan sektor fungsional. Ibaratnya cangkang tetap sama, tapi isinya kita custom lagi, jadi bisa menyasar aspek estetika dan fungsional secara bersamaan,” jelas Yomin.

KOMENTAR (0)