Pencemaran udara di perkotaan sudah menjadi hal biasa, apalagi jika kita melihat populasi kendaran bermotor yang terus meningkat. Suka tidak suka sisa proses pembakaran kendaraan bermotor menjadi salah satu penyumbang pencemaran udara dan bisa berdampak buruk pada kesehatan manusia. Meskipun kita berada didalam mobil pun belum tentu 100 persen terbebas dari yang namanya polusi udara, karena kabin mobil kita juga belum tentu steril dari pencemaran udara.
Nah, untuk itu dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 ini, PT Prima Semesta Asia secara resmi meluncurkan Ferrox PM 2.5. Sebuah filter AC kabin mobil dengan inovasi terbaru yang terbuat dari bahan Double Sided Zorflex Carbon Fiber Composite. Produk dengan teknologi Elecktrostatic Spraying paling canggih dan modern, sehingga lapisan karbon aktif fibernya melekat pada dua sisi permukaan filter dengan sempurna.
Andy Hesten, E-Commerce PT Prima Semesta Asia mengatakan, saat ini polusi udara di kota-kota besar, apalagi Jakarta sudah memprihatinkan. Didalam mobil pun belum tentu terbebas dari polusi. Maka kita harus pandai-pandai membuat ruang kabin mobil selalu bersih, sehat dan memiliki sirkulasi udara segar. “Untuk mendapatkan semua itu, kami secara resmi meluncurkan sebuah filter AC kabin berteknologi terkini yang mampu menyaring beragam polusi, mulai dari asap, debu, uap, jamur, bakteri, virus, hingga partikel polutan dengan ukuran 2,5 mikro meter,” kata Andy dalam keterangan resminya.
Diungkapkan oleh Andy bahwasannya partikel polutan merupakan partikel polusi udara yang sangat halus dan ringan serta tidak bisa dilihat secara kasat mata. Bahkan saking ringannya, partikel tersebut sangat mudah terbang ke udara dan mampu menembut masker harian yang biasa kita gunakan. “Dengan Ferrox PM 2.5 ini, selain bisa mencegah partikel tersebut, filter berbahan karbon aktif fiber tersebut juga memiliki keunggulan menghilangkan bau tidak sedap di kabin dalam waktu yang singkat,” ungkap Andy.
Sebelum meluncurkan produk ini, kami telah melakukan pengujian pada berbagai kondisi dan dalam waktu tiga menit udara dalam kabin mobil bisa mencapai level 0 atau kondisi udara paling bersih. Untuk kinerja Ferrox PM2.5 secara efektif memiliki usia pakai selama satu tahun atau dengan berpedoman pada jarak tempuh kendaraan sejauh 15.000 Km, tergantung mana yang tercapai lebih dahulu,” pungkas Andy.
Ferrox PM 2.5 tersedia untuk kendaraan jenis SUV dan MPV akan mulai didistribusikan oleh jaringan penjualan PT Prima Semesta Asia di berbagai kota di Indonesia mulai awal bulan September 2018 mendatang. Nah, bagi yang menginginkan udara dalam kabin mobil anda selalu bersih, pada ajang GIIAS 2018 ini PT Prima Semesta Asia menawarkan program spesial diskon sebesar 20 persen untuk semua produk Ferrox, diantaranya Ferrox PM2.5, Wizard Fire dan THS.
Jika anda sedang berada di GIIAS 2018 dan menginginkan produk ini bisa langsung datang ke Hall 2 No A20 dan B26 yang berada di Indonesia Convention Centre (ICE) BSD, tangerang. Namun bagi yang tidak sempat hadir di GIIAS 2018, anda bisa memesan filter AC kabin yang dibanderol dengan harga Rp 700 ribu tersebut melalui online.
KOMENTAR (0)