Mazda Produksi Ulang Suku Cadang RX-7

Mazda Produksi Ulang Suku Cadang RX-7

Inilah kabar gembira dari Mazda untuk para penggemar Mazda RX-7 terutama generasi ke-2 (FC) dan ke-3 (FD). Pada tahap awal, pabrikan asal Hiroshima tersebut siap mereproduksi sebanyak 91 item suku cadang yang mencakup 30 item suku cadang untuk Mazda RX-7 generasi FC dan 61 item suku cadang untuk Mazda RX-7 generasi FD. Suku cadang versi reproduksi tersebut meliputi slang vakum, sensor posisi throttle, rubber bushing dan aneka gasket. Mazda memproduksi kembali suku cadang karena adanya masukan dari bengkel-bengkel spesialis RX-7 yang tersebar di seluruh Jepang.

Nantinya, Mazda akan memperluas jumlah item suku cadang reproduksi RX-7 dan termasuk suku cadang “pritilan” seperti screw, fastener, dan grommet. Saat ini, program Mazda untuk RX-7 masih sebatas reproduksi suku cadang. Bandingkan dengan program MX-5 “Miata” yang komprehensif karena memungkinkan konsumen mengirim unit mobil secara utuh ke Jepang untuk program restorasi secara menyeluruh. Tidak menutup kemungkinan bagi Mazda menawarkan program restorasi penuh untuk RX-7. Apalagi semakin banyak pabrikan otomotif Jepang yang memproduksi kembali suku cadang untuk “popular enthusiast-oriented model” seperti Toyota (Supra A70 & A80), Honda (S2000), Nissan (R32, R33, R34, R32 GT-R)

TAGS

KOMENTAR (0)