Aspark Owl, Akselerasi 0-100 Km/Jam Hanya Dalam 1.6 Detik!

Aspark Owl, Akselerasi 0-100 Km/Jam Hanya Dalam 1.6 Detik!

Aspark Owl, hypercar all-electric bertenaga 1.985 bhp, sukses memukau pengunjung saat ditampilkan untuk pertama kalinya di Dubai pekan ini. Hypercar bertampilan unik ini mampu melaju dari 0 sampai 100 km/jam dalam tempo hanya 1.6 detik -atau sekitar 0.6 detik lebih cepat dari Tesla Model S P100D. Akselerasi yang cepat ini dihasilkan oleh 4 motor magnet permanen, yang menghasilkan torsi sekitar 1.475-ft.lbs.

Memang, baterai lithium ion 64 kWh yang digunakan memiliki kapasitas yang jauh lebih kecil daripada hypercar listrik yang bersaing dari perusahaan-perusahaan seperti Rivian dan Lotus, dengan tujuan mengurangi berat.

Aspark Owl, Akselerasi 0-100 Km/Jam Hanya Dalam 1.6 Detik!

Sasis Aspark Owl terbuat dari serat karbon seperti halnya sebagian besar komponen lainnya, yang membuat kendaraan memiliki total bobot kering 1.900 kg.

Meskipun akselerasi dan kecepatan tertinggi yang mampu dicapai Aspark Owl secara teoretis adalah 249 mph atau 400 km/jam, hypercar ini diperkirakan masih mampu menempuh kecepatan hingga 280 mph, atau setara dengan 450 km/jam!

Aspark Owl, Akselerasi 0-100 Km/Jam Hanya Dalam 1.6 Detik!

Hypercar ini awalnya diumumkan hanya sebagai mobil konsep pada ajang Frankfurt Motor Show 2017. Versi produksi Aspark Owl akan disajikan dengan spoiler yang dapat melebar secara otomatis saat dibutuhkan, kamera digital yang terintegrasi dalam spion, serta desain ulang interior, dimana kontrol dan sakelar dipindahkan ke bagian plafon mobil.

Owl juga dibekali suspensi hidrolik dengan ketinggian yang dapat diatur dari 80 hingga 100 mm. Ini dilengkapi dengan rem karbon-keramik di setiap sudut dengan kaliper 10-piston di depan, dan 4-piston di belakang. Pemilik nantinya akan memiliki opsi ban Michelin Pilot Super Sport Cup 2 atau Pirelli P Zero.

Aspark Owl, Akselerasi 0-100 Km/Jam Hanya Dalam 1.6 Detik!

Harga yang dibanderol untuk Owl mulai dari EUR 2.5 juta atau kisaran Rp 38 milyar. Aspark berencana hanya akan memproduksi 50 unit Owl secara global, dengan pengiriman pertama dimulai pada pertengahan 2020 mendatang. Produksi akan berlangsung di Italia, bekerja sama dengan Manifattura Automobili Torino. **MS

KOMENTAR (0)