PT Kreta Indo Artha (KIA) selaku Agen Pemegang Merek (APM) Kia di Indonesia nampak makin optimis dengan pasar Indonesia. Sejak dirilis sekitar seminggu lalu di Jakarta, Kia Seltos dilaporkan sudah dipesan sebanyak 100 unit.
Kia Seltos yang pertama kali diperkenalkan di India ini menjadi harapan baru Kia di Indonesia. Dengan harga di kisaran Rp294 hingga Rp355 juta on the road dengan beberapa varian E, EX dan EX P.
“Sampai saat ini yang masuk untuk pemesanan, kalau saya tidak salah laporan dari dealer mencapai 100 unit SPK, dan itu untuk varian tertinggi,” ungkap Marketing and Development Division Head PT Kreta Indo Artha, Ario Soerjo di Jakarta Utara, Jumat (31/1).
“Kalau untuk inden kurang lebih satu bulan konsumen sudah bisa dapatkan mobil itu jika pesan versi yang paling tinggi, yakni Kia Seltos EX P. Jika konsumen membeli varian di bawah itu, mereka akan mendapatkan mobil pada bulan Maret,” tambah dia.
Untuk makin mendekatkan kepada calon konsumen, Kia pun menggelar kegiatan test drive di Mall PIK Avenue, Jakarta Utara, pada Jumat dan Sabtu (1/2). Kegiatan test drive tersebut dimulai pukul 11.00 WIB sampai 17.00 WIB.
“Pada kesempatan ini kami memberikan kesempatan kepada calon konsumen untuk menjajal kelayakan dari kendaraan baru kita dan juga model lain dari KIA, sehingga konsumen bisa dapat merasakan secara langsung mengendarai produk-produk kami,” tandasnya.
KOMENTAR (0)