CEO Aston Martin Dipecat, Diambil Alih CEO Mercedes-AMG

CEO Aston Martin Dipecat, Diambil Alih CEO Mercedes-AMG

Kabar mengejutkan datang dari pabrikan otomotif Inggris, Aston Martin. Tobias Moers ditunjuk sebagai Chief Executive Officer (CEO) Aston Martin. CEO Aston Martin sebelumnya, Andy Palmer dipaksa meninggalkan jabatannya.

Dikutip dari Financial Times (24/5), Palmer dipaksa meninggalkan jabatannya sebagai bagian dari perombakan perusahaan. Pergeseran kepemimpinan ini dijadwalkan akan diumumkan pada Selasa waktu setempat.

Produsen otomotif berusia 107 tahun ini membukukan kerugian kuartal pertama yang dalam setelah penjualan turun hampir sepertiga karena dampak virus corona (Covid-19). Mobil yang terkenal sebagai mobil pilihan agen rahasia James Bond ini telah melihat harga sahamnya anjlok sejak Oktober 2018.

CEO Aston Martin Dipecat, Diambil Alih CEO Mercedes-AMG

Pada Januari, kondisi yang mengerikan memaksa perusahaan mendatangkan miliarder Kanada Lawrence Stroll yang membeli sekitar 20 persen saham untuk hampir 200 juta pound (263 juta dolar AS), ketika produsen mobil yang sakit berusaha mengumpulkan dana.

“Kami jelas cukup terpukul oleh Covid-19, dimulai dengan China pada Januari, tetapi lebih jelas dalam apa yang kami lihat ketika melintasi Eropa dan Amerika Serikat,” kata Palmer kepada Reuters pada awal Mei.

Perusahaan mengatakan dalam email mereka sedang meninjau tim manajemennya tetapi menolak mengomentari nasib Palmer.

Palmer dan Daimler AG Jerman (DAIGn.DE), yang memiliki 5 persen saham Aston Martin memasok mesin Mercedes-AMG, menolak berkomentar.

 

KOMENTAR (0)