Intersport Auto Show Grand Final 2019 yang berlangsung pada tanggal 30 November dan 1 Desember di Edutown Arena BSD City, Tangerang, akhirnya selesai dilaksanakan dan telah menghadirkan juara-juara dari setiap kategorinya.
Pada babak final ini menjadi persaingan ketat bagi 24 proper car-yang merupakan para pemenang dari kota-kota sebelumnya dari Semarang, Tegal, Purwokerto, Yogyakarta dan Bekasi-dan pastinya telah lolos seleksi.
Menggunakan sistem live judging, dalam ajang ini, para peserta di wajibkan untuk mempresentasikan modifikasi yang diterapkan pada kendaraan mereka.
Ryan Melano, salah satu juri dalam event ini mengatakan, para peserta sudah melakukan update modifikasinya untuk final ini. Dan jika kita lihat kembali mobil-mobil yang ditampilkan dalam Grand Final kali ini, saya rasa mereka sudah paham akan kriteria juri pada sebuah mobil modifikasi yang proper.
Sementara Hakim Putratama yang menurunkan tiga mobilnya, yaitu AE 86 Toyota, Toyota GT 86 dan Infinity Q45 mengungkapkan bahwa pada sesi penjurian langsung ini, menjadi momen kejujuran yang dinilai dari semua pemilik mobil.
“Saya pikir ini akan sangat membantu bagi mereka yang memang punya produk jasa bengkel modifikasi, komponen dan bahkan tim desainer pun akan presentasikan secara gamblang di sini,” ungkap Hakim yang Infinity Q54-nya berhasil meraih juara di kategori VIP.
Menurut rencana, tahun depan ajang Intersport Auto Show ini akan kembali digelar dan akan dibuat lebih besar dan keren. Nah, sebelum melihat mobil-mobil modifikasi di Intersport Auto Show 2020, inilah beberapa mobil modifikasi keren yang ada di Grand Final Intersport Auto Show 2019. Enjoy!!!
KOMENTAR (0)