IIMS 2022 Digelar 17-27 Februari, Begini Opsinya Jika Gagal

IIMS 2022 Digelar 17-27 Februari, Begini Opsinya Jika Gagal

Indonesia International Motor Show (IIMS) akan digelar pada 17 hingga 27 Februari 2022, namun, Dyandra Promosindo selaku penyelenggara hajatan otomotif di Indonesia ini telah menyiapkan rencana cadangan jika kondisi di Tanah Air tidak memungkinkan.

IIMS 2022 Digelar 17-27 Februari, Begini Opsinya Jika Gagal

Menurut keterangan Presiden Direktur PT Dyandra Promosindo, Hendra Noor Saleh menjelaskan bahwa kasus Covid-19 varian omicron di indonesia semakin tinggi. “Pemerintah Indonesia telah melakukan pencegahan penyebaran wabah omicron ini. Kami berkomitmen untuk berusaha menggelar IIMS 2022 sesuai jadwal. Tapi, jika kondisi tidak memungkinkan kami sudah menyiapkan rencana cadangan,” ungkap Hendra.

IIMS 2022 Digelar 17-27 Februari, Begini Opsinya Jika Gagal

Terkait jadwal cadangan IIMS 2022, Dyandra Promosindo sudah menentukan tanggalnya, yakni 31 Maret hingga 10 April 2022. Sementara itu, pada kesempatan yang sama Bambang Soesatyo (Bamsoet) selaku Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) mengungkapkan bahwa industri otomotif tidak ada matinya. Lihat saja penjualan mobil dan motor yang meningkat di tahun 2021.

IIMS 2022 Digelar 17-27 Februari, Begini Opsinya Jika Gagal

“Meskipun masih dalam kondisi pandemi, industri otomotif tetap meningkat. Untuk itu kita harus memanfaatkan momen ini, sekaligus membangkitkan kebangkitan perekonomian Indonesia melalui industri otomotif Indonesia,” jelas Bamsoet.

IIMS 2022 Digelar 17-27 Februari, Begini Opsinya Jika Gagal

Sebagai informasi, IIMS 2022 akan digelar pada 17-27 Februari 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Dan, akan digelar secara hybrid (offline dan online).

KOMENTAR (0)