Inilah Lima Mobil Terlaris Toyota Hingga November 2020

Inilah Lima Mobil Terlaris Toyota Hingga November 2020

Sepanjang bulan November PT Toyota Astra Motor (TAM) berhasil mencapai penjualan sebanyak 17.908 mobil ke konsumen (ritel). Jumlah ini disebut sebagai angka tertinggi sejak April, atau satu bulan setelah Indonesia dinyatakan dalam status tanggap darurat bencana wabah virus corona (Covid-19).

Marketing Director PT TAM, Anton Jimmi Suwandy, dalam konferesi pers virtual yang digelar di Jakarta, Rabu (16/12/2020) menyebut penjualan Toyota di bulan kesebelas itu sejalan tren kenaikan pasar secara umum. “Market dari Oktober ke November naik 21%, dan Toyota di saat yang sama naik 30%,” ujarnya.

Inilah Lima Mobil Terlaris Toyota Hingga November 2020

Data yang dihimpun Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menunjukkan, di bulan November total penjualan mobil ke dealer (wholesales) mencapai 53.844 unit, naik 9,8% dari Oktober yang sebanyak 49.018 unit. Sedangkan penjualan ritel naik 21.2%, yakni dari 46.284 unit pada Oktober menjadi 56.106 unit di November.

Inilah Lima Mobil Terlaris Toyota Hingga November 2020

Total penjualan ritel Toyota di bulan Oktober tercatat sebanyak 13.566 unit. Artinya, di bulan November penjualan ke konsumen itu naik atau bertambah 4.442 unit.

“Penjualan di November ini juga menjadi titik tertinggi di beberapa bulan terakhir, dimana rata-rata penjualan di bulan-bulan sebelumnya di angka 13.000-an unit,” ungkap Anton lagi.

Inilah Lima Mobil Terlaris Toyota Hingga November 2020

Lima mobil Toyota yang terlaris dibeli konsumen selama bulan November itu adalah, Toyota Avanza dengan jumlah 3.499 unit, Toyota Rush sebanyak 3.405 unit, dan ketiga Toyota Kijang Innova yang laku 3.195 unit. Terlaris keempat adalah Toyota Calya sebanyak 2.517 unit, dan yang kelima Toyota Fortuner sebanyak 1.568 unit.

Inilah Lima Mobil Terlaris Toyota Hingga November 2020

Dengan tambahan penjualan bulan November ini, maka total penjualan ritel Toyota secara kumulatif dari Januari hingga November telah mencapai 159.450 unit. Jumlah itu berasal dari penjualan selama Januari yang sebanyak 24.928 unit, Februari 23.884, Maret 17.787, April 8.443 unit, Mei 6.727 unit.

Inilah Lima Mobil Terlaris Toyota Hingga November 2020

Kemudian di bulan Juni sebanyak 11.196 unit, Juli 11.631 unit, Agustus 11.057 unit, September 12.623 unit, Oktober 13.566 unit, dan November 17.908 unit.

KOMENTAR (1)

  1. Hendrias Alex Watu
    19 December 2020

    artikel ini persis dengan di media lain… mana yang asli?…titikkomanya persis