Harley-Davidson dan Tuscany Motor Co. baru-baru ini berkolaborasi untuk meluncurkan edisi khusus -walaupun tidak resmi- untuk pick-up double cabin GMC Sierra terbaru di tahun 2020.
Seperti yang dilaporkan oleh Carscoops.com, mobil double cabin yang telah dikustom dan akan diproduksi oleh Tuscany Motor Co. di Elkhart, Indiana ini mencakup lebih dari 65 jenis perubahan dari edisi Sierra yang sudah ada. Sebelumnya, Harley-Davidson juga telah bekerjasama dengan Ford di masa lalu untuk meluncurkan paket edisi khusus untuk pick-up double cabin F-150.
Yang membedakan GMC Sierra versi Harley-Davidson ini dari model Sierra lainnya adalah ketinggian kendaraan telah ditingkatkan berkat suspensi BDS dan shock baru dari Fox. Mobil juga dibekali seperangkat ban besar segala medan berdiameter 35-inci yang membungkus velg aluminium alloy ukuran 22-inci.
Uniknya, untuk memudahkan pengemudi dan penumpang masuk ke kabin, Sierra versi Harley-Davidson ini dilengkapi pula dengan pijakan kaki ukuran panjang yang bisa dioperasikan secara elektrik pada kedua sisi kendaraan. Pijakan kaki juga diberi penerangan untuk memudahkan akses ke kabin di saat minim penerangan.
Ada banyak penyesuaian penampilan yang dilakukan pada eksterior Sierra, termasuk aksen oranye di sekitar grille depan, kap mesin berventilasi fungsional, dan bilah lampu LED yang terletak di antara sepasang kait penarik. Perubahan lain yang dilakukan termasuk ujung knalpot aluminium, bemper belakang yang didesain ulang, dan pelapis tonneau khusus.
Mereka yang tertarik untuk memesan GMC Sierra Harley-Davidson ini akan dapat memilih opsi warna eksterior antara Onyx Black, Summit White, dan Satin Steel Metallic. Urusan harga, kustomisasi kendaraan (beserta kendaraan aslinya) dibanderol mulai dari USD 94,995 atau kisaran Rp 1,3 iliar. Mobil juga dibekali dengan garansi tiga tahun atau 36.000 mil.
“Harley-Davidson dan GMC adalah dua merk Amerika yang paling dikenal dan dikagumi di dunia,” kata General Manajer of Brand Marketing Harley-Davidson, Jon Bekefy. “Kami bangga dengan GMC Sierra edisi Harley-Davidson yang baru. Ini benar-benar mencerminkan hasrat Harley-Davidson untuk memberikan pengendara yang berkomitmen cara baru untuk berbagi passion mereka terhadap merk, dan juga terhadap pengalaman berkendara.” **MS/ Foto-foto: Carscoops.com
KOMENTAR (0)