MAX-R, Mobil Terpanjang di Indonesia

MAX-R, Mobil Terpanjang di Indonesia

Pernah lihat mobil yang panjangnya 10 meter? Kalau belum, coba tengok mobil konsep MAX-R ini. Ya, mobil berpenampilan limousine yang trendi dan futuristik ini merupakan hasil kreasi dari rumah modifikasi Signal Kustom Built.

Karena panjangnya mobil ini, tak heran MAX-R pun menyabet rekor sebagai mobil terpanjang oleh Museum Rekor Indonesia (MURI). Tak hanya itu, pemiliknya –Weidy dan Tody– juga dianugerahi penghargaan oleh MURI, Rabu (2/4) di Noodle House and Cafe, Ancol, Jakarta.

MAX-R, Mobil Terpanjang di Indonesia

“Saya tidak menyangka MAX-R jadinya akan sekeren ini. Detailing-nya sangat rapih dan berbagai sentuhan dan produk dari sponsor menambah MAX-R menjadi terlihat canggih, futuristik dan fantastis,” ujar Weidy.

Jika dilihat dari tampilannya, MAX-R memang terlihat sangat mewah dan canggih. Bayangkan, sekujur eksteriornya disematkan TV LED, sehingga warna bisa diaplikasikan dalam bentuk motion video dan bisa dipilih melalui gadget, seusai dengan keinginan.

MAX-R, Mobil Terpanjang di Indonesia

Masuk ke bagian interior mobil, nuansa limousine yang elegan dan futuristik begitu terasa. Kabin MAX-R bisa difungsikan sebagai office, lounge, hingga in car entertainment. Mobil ini pun dilengkapi dengan berbagai piranti canggih, seperti smart PC, Android Samsung yang dapat memungkinkan pengemudi berkomunikasi dengan penumpang, jok model elektrik, Smart RGB LED by Mood yang memungkinkan penumpang VIP merubah suasana lampu via smartphone.

MAX-R, Mobil Terpanjang di Indonesia

Selain itu, ada pula kulkas mini, internet spot, hingga head unit Pioneer yang memiliki aplikasi MIXTRAX yang dapat melakukan mixing lagu tanpa henti, layaknya memiliki DJ di dalam kabin.

“Kami bersama para sponsor ingin menciptakan sesuatu yang tidak terbatas, beda dan out of the box. Puji Tuhan hasil karya kami mendapat pengakuan dari Rekor MURI,” kata Andre Mulyadi, modifikator Signal Kustom Built.

MAX-R, Mobil Terpanjang di Indonesia

Dalam penggarapan mobil ini, Signal Custom tidaklah sendirian. Mereka didukung penuh oleh berbagai brand ternama seperti Autovision, WOLLSDORF Leather, Pioneer, TOP 1, serta V-KOOL. **MS

TAGS

KOMENTAR (0)