Setelah pada perayaan HUT republik Indonesia ke-76 lalu menggelar ‘MTC INA Flashmob Indonesia Independence Day’, kini sekumpulan para pecinta Mercedes-Benz W123 yang tergabung dalam Mercedes-Benz Tiger Club Indonesia (MTC INA) tersebut kembali menyelenggarakan acara ‘MTC Marathon Run Kickin’it & Fun’.
Memang acara ini memiliki konsep yang sama, dimana sekitar 26 kendaraan Mercedes-Benz W123 bersama-sama melakukan konvoi melalui rute JORR Gate Fedex Pondok Indah-Serpong-Pd Aren Bintaro-Parigi-Alam Sutera-Kunciran-Bandara Soetta Perimeter-Toll Airport Bandara Prof. Sedyatmo-Turn left towards at Pantai Indah Kapuk.
Setelah melakukan sedikit briefieng, mereka melanjutkan perjalanan melalui tol Pluit-Ancol-Priok-Cilincing-Rorotan-Cakung-Bintara-Jati Asih-Jati Warna and Exit Toll Gate Ceger to Finish Point Green Terace TMII sekaligus makan siang di Kopi Tarik Edwin.
Erwin Princen Sihite, Ketua Umum MTC INA mengatakan, memang acara ini diselenggarakan untuk memenuhi keinginan para member yang belum sempat ikut dalam ‘MTC INA Flashmob Indonesia Independence Day’ tempo hari.
“Meskipun secara rute perjalanan memang sama dengan sebelumnya, namun inilah MTC INA yang selalu berusaha untuk bisa memfasilitasi seluruh membernya agar keguyuban di klub yang telah berusia 22 tahun ini bisa terus terjaga dengan baik,” kata Princen.
Nah, inilah beberapa foto perjalanan yang sempat diabadikan oleh tim Otoblitz.net saat mengikuti ‘MTC Marathon Run Kickin’it & Fun’ tempo hari.
MTC INA .. Rumah Kita bersama.