Pesta Keluarga Ertiga: Dari Suzuki untuk Keluarga Indonesia

PT Suzuki Indomobil Sales gelar Pesta Keluarga Ertiga di 35 kota besar di Indonesia, sebagai bentuk apresiasi terhadap para pengguna Suzuki Ertiga. Di Jakarta, ribuan mobil Ertiga “tumplek-blek” ke jalan raya!

Peserta "Pesta Keluarga Ertiga": Tumplek-blek!

Jalan raya Jakarta, hari Minggu (19/1) itu, nyaris diselimuti ribuan Suzuki Ertiga yang berkonvoi dari 8 titik lokasi berbeda di wilayah ibukota: Carrefour Lebak Bulus (Jakarta Selatan), Carrefour Puri Indah (Jakarta Barat), Carrefour MT Haryono (Jakarta Timur), Pacuan Kuda Pulomas (Jakarta Utara), Mall @ Alam Sutra (Tangerang), Bekasi Square (Bekasi), Buperta Cibubur (Depok & Bogor), serta Wisma Indomobil MT Haryono.

Mereka berbaris membelah hujan, dan bersama-sama menuju garis finish di di Jakarta International Expo (JI-Expo) Kemayoran, Jakarta Utara.

Pesta Keluarga Ertiga: Dari Suzuki untuk Keluarga Indonesia

Inilah bentuk apresiasi dari PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) terhadap pengguna Suzuki Ertiga  yang diwujudkan dalam Pesta Keluarga Ertiga di 35 kota besar di Indonesia – dan sudah berlangsung sejak Desember 2013, serta akan berakhir Maret 2014, dengan mengusung konsep kebersamaan dalam keluarga.

Pesta Keluarga Ertiga: Dari Suzuki untuk Keluarga Indonesia

Pesta kali ini sesungguhnya merupakan kelanjutan dari Pesta Ertiga yang telah dilaksanakan pada tahun sebelumnya. Perubahan nama dari Pesta Ertiga menjadi Pesta Keluarga Ertiga, sengaja dilakukan sebagai bentuk representasi dan apresiasi pengguna Ertiga yang, kebanyakan, merupakan Keluarga Indonesia – dan diselaraskan pula dengan brand promise Ertiga, yang berbunyi: “Lebih Mengerti Keluarga”.

Pesta Keluarga Ertiga: Dari Suzuki untuk Keluarga Indonesia

Meski diguyur hujan, bahkan beberapa titik jalan ibukota terendam banjir, namun ribuan peserta yang datang dari berbagai wilayah Jabodetabek, tetap bersemangat. Malah banyak diantara mereka dengan senang hati membawa isteri, anak, hingga mertua….

Melalui konvoi tersebut, diharapkan, para pengguna dan konsumen ERTIGA dapat memahami bagaimana berkendara yang aman, sekaligus memberikan pengalaman baru dan menyenangkan.

Pesta Keluarga Ertiga: Dari Suzuki untuk Keluarga Indonesia

“Kami ingin menggarisbawahi, tujuan utama Pesta Keluarga Ertiga adalah ungkapan terimakasih Suzuki kepada konsumen di Indonesia. Manfaat bagi peserta, keluarga Ertiga bisa saling bersilaturahmi dan sharing pengalaman,” kata Davy Tuilan, Direktur Sales and Dealer Expansion PT Suzuki Indomobil Sales.

Tak hanya fun touring. Para peserta juga dapat mengikuti berbagai kontes menarik; seperti Fuel Efficient Contest dan Modification Contest. Juga ada hiburan, yang dimeriahkan oleh Brand Ambassador ERTIGA: Arie Untung & Fenita Jayanti, komunitas klub ERTIGA; plus Coboy Junior, Joget Cesar, Wong Pitoe, dan Band GIGI.

Juga dimeriahkan berbagai hiburan dan "doorprize".

SIS pun menyediakan klinik konsultasi, servis gratis, test drive, hingga program penjualan spesial bagi warga Jakarta yang tertarik menggunakan Ertiga. Berbagai doorprize menarik diberikan kepada para peserta yang beruntung. Mulai dari iPad, Samsung Galaxy Note, Blackberry, TV, voucher belanja Carrefour, sampai sepeda motor dan mobil Ertiga sebagai hadiah utama.

Pesta Keluarga Ertiga: Dari Suzuki untuk Keluarga Indonesia
Menurut Seiji Itayama, Managing Director PT Suzuki Indomobil Sales – 4W, “Sejak diluncurkan tahun 2012, Suzuki Ertiga memperoleh respons positif dari masyarakat, terutama di segmen keluarga. Terbukti dengan penjualan Suzuki Ertiga yang sudah mencapai 100.000 unit per Desember 2013.”

Pesta Keluarga Ertiga: Dari Suzuki untuk Keluarga Indonesia

Di penghujung acara, Suzuki menyerahkan satu unit Karimun Wagon R kepada Kaditlantas Polda Metro Jaya, dan 3.000 bibit pohon kepada Yayasan Keanekaragaman Hayati (KEHATI). Suzuki bersama keluarga Ertiga juga menunjukkan kepedulian kepada konsumen yang dilanda musibah banjir, baik di Jakarta maupun Manado, Sulawesi Selatan, lewat bantuan pakaian, selimut dan bahan makanan pokok.

Sebagai salah satu brand otomotif terbesar di Indonesia yang sudah berkiprah lebih dari 40 tahun, Suzuki Indonesia sekali lagi membuktikan komitmennya yang tertuang dalam slogan global ”Suzuki Way of Life” untuk terus berusaha menghasilkan 4 elemen: Spirit, Straightforward, Sporty dan Value

Pesta Keluarga Ertiga: Dari Suzuki untuk Keluarga Indonesia

TAGS

KOMENTAR (0)