Porsche Taycan Raih Penghargaan ‘World Luxury Car’

Porsche Taycan Raih Penghargaan 'World Luxury Car'

Menyambut era kendaraan listrik, pembuat mobil mewah Jerman, Porsche AG meluncurkan mobil listrik pertamanya yang diberi nama Taycan. Mobil ramah lingkungan itu pertama kali meluncur pada September 2019, hanya selang beberapa hari sebelum dipamerkan ke publik di Frankfurt Motor Show 2019 di Jerman.

Pada awal kedatangannya, tidak sedikit konsumen yang kepincut untuk memiliki Taycan. Bahkan salah satu orang terkaya di dunia, Bill Gates dibuat kagum oleh Porsche Taycan dan langsung membelinya. Sambutan hangat dari konsumen membuat sedan sport empat pintu ini berhasil menyabet dua penghargaan sekaligus pada ajang World Car Awards 2020.

Porsche Taycan Raih Penghargaan 'World Luxury Car'

Semenatara Michael Steiner, member of the Executive Board, Research and Development at Porsche AG turut merasa senang bahwa mobil yang diciptakan oleh para pekerja professional mendapat capaian yang positif.

“Kemenangan ganda dalam kategori World Luxury Car dan World Performance Car ini menggarisbawahi apa yang ingin kami capai ketika kami mengembangkan Taycan. Kami ingin membuat mobil sport listrik yang sepenuhnya berfokus pada pengemudi dan performa,” ucap Michael Steiner.

Porsche Taycan Raih Penghargaan 'World Luxury Car'

Sementara Oliver Blume, Chairman of the Executive Board at Porsche AG mengungkapkan, kami melihat diri kami sebagai pelopor mobilitas berkelanjutan dan telah membawa mobil sport yang penuh emosi dan inovatif ke jalan dengan Taycan – sepenuhnya listrik dan Porsche 100 persen. ” “Kami sangat senang menerima hadiah ini. Mereka mencerminkan umpan balik positif dari pelanggan kami dan merupakan insentif besar untuk pekerjaan kami di masa depan,” ungkap Blume.

Porsche Taycan Raih Penghargaan 'World Luxury Car'

Sebagai mobil listrik premium tentu ada beragam fitur unggulan yang dibawanya untuk menarik minat konsumen. Mobil Jerman ini ditawarkan dalam dua varian dengan dua daya baterai yang berbeda. Untuk varian terendah yaitu Porsche Taycan Turbo menawarkan tenaga sekuat 523 hp. Sedangkan varian Turbo S mampu mengeluarkan tenaga sampai 750 hp dan torsi puncak 1.050 Nm.

Porsche Taycan memiliki banyak layar dibagian dasbor dan konsol tengah. Ukurannya bermacam-macam, mulai dari yang terkecil 5,9 inci hingga terbesar sekira 16,8 inci. Di awal kemunculannya, Porsche membanderol Taycan Turbo seharga USD151.000 atau Rp2,1 miliar. Sedangkan Turbo S dibanderol USD185.000 atau sekira Rp2,6 miliar.

KOMENTAR (0)