Puritalia Automobili Siap Hadirkan Evolusi Berlinetta di Geneva

Puritalia Automobili Siap Hadirkan Evolusi Berlinetta di Geneva

Automaker Puritalia Automobili akan membawa evolusi dari model Berlinetta yang debut tahun lalu ke ajang Geneva Motor Show 2020 minggu depan, dengan nama ‘Project SuperVEloce‘.

Produsen mobil sport asal Italia ini masih belum mengungkapkan rincian menarik tentang model terbarunya ini kecuali bahwa mobil akan menampilkan powertrain yang sepenuhnya bertenaga listrik, dan teknologi kecerdasan buatan built-in “untuk menggerakkan daya, kinerja dan handling kendaraan”.

Puritalia Automobili Siap Hadirkan Evolusi Berlinetta di Geneva

Gambar teaser yang menyertai pengumuman tersebut menunjukkan gaya model yang mirip dengan Puritalia Berlinetta, dengan elemen desain utama seperti lampu depan dan lampu belakang, scoop hood, dan fender yang lebar. Meskipun demikian, diharapkan ada beberapa revisi pada tampilan hypercar ini seperti bemper desain baru dan mungkin grille yang lebih tertutup untuk membedakannya dari Berlinetta.

“Terlepas dari selera dan preferensi pribadi, kami tidak dapat menutup mata terhadap apa yang terjadi sekarang di seluruh industri otomotif,” ujar CEO & Founder Puritalia Automobili, Paolo Parente. “Ini adalah saat yang tepat bagi kami untuk menghadapi tantangan ‘all-electric’ dan menghadirkan kepada dunia sebuah mobil yang sangat unik seperti Project SuperVEloce ini,” imbuhnya.

Puritalia Automobili Siap Hadirkan Evolusi Berlinetta di Geneva

Sementara, unit Puritalia Berlinetta terakhir yang dibangun sesuai pesanan juga akan dipamerkan di Geneva, menampilkan eksterior Rosso Vesuvio, roda monoblock tempa khusus, serta serat karbon terbuka dengan nuansa kulit Nabuco Italia di dalamnya. Mobil mampu melesat dari 0-62 mph (0-100 km/jam) dalam tempo 2.7 detik saja, sebelum meraih kecepatan tertinggi 208 mph atau 335 km/jam.

Powertrain PHEV yang disematkan menggabungkan mesin V8 berkapasitas 5.0-liter dengan motor listrik, yang mampu mendongkrak total daya 951 hp (965 PS/ 710 kW) dengan torsi 920-ft.lbs (1.248 Nm). Paket baterai 5.2 kWh yang mungil memberi Puritalia Berlinetta daya jelajah dalam mode all-electric hingga 20 mil (20 km) untuk sekali pengisian baterai.

Puritalia Automobili Siap Hadirkan Evolusi Berlinetta di Geneva

Lantaran eksklusivitasnya, Puritalia Auomobili membatasi produksi Berlinetta hingga 150 unit saja, dengan banderol mulai dari EUR 553,350 atau kisaran Rp 8,5 miliar per unitnya, belum termasuk pajak dan biaya lain. **MS/ Foto-foto: Teaser/ Puritalia Berlinetta by Carscoops.com

KOMENTAR (0)