Strategi DFSK Hadapi Kenormalan Baru

Strategi DFSK Hadapi Kenormalan Baru

Pemerintah sudah mulai mempersilahkan masyarakat untuk kembali beraktivitas dengan memperhatikan protokol kesehatan dan memasuki era new normal (kenormalan baru). Kendaraan bermotor, khususnya mobil pribadi, sebagai pendukung mobilitas menjadi salah satu prioritas yang perlu diperhatikan kondisi dan kehigienisannya.

Sejumlah bengkel resmi sudah mengeluarkan panduan perawatan mobil menghadapi era kenormalan baru yang perlahan mulai digulirkan. Salah satunya merek asal Tiongkok yang menggelar program DFSK Peduli new Normal bisa dimanfaatkan seluruh konsumen untuk mempersiapkan mobil sebaik mungkin, terlebih bila mobil tidak digunakan dalam waktu lama semasa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) diberlakukan.

Strategi DFSK Hadapi Kenormalan Baru

Robin Liuswandi, CRM Manager PT Sokonindo Automobile mengatakan, masyarakat dalam waktu dekat ini akan kembali beraktivitas dan membutuhkan mobilitas yang aman, salah satunya dengan menggunakan kendaraan pribadi. Oleh karena itu, kami senantiasa memastikan kendaraan selalu dalam performa tetap optimal, nyaman digunakan, dan aman selama menjalankan aktivitas sehari-hari.

Program ini menawarkan empat layanan purna jual yaitu free check up berupa pemeriksaan 40 komponen secara cuma-cuma, kemudian free maintenance yang menawarkan layanan gratis perawatan dasar untuk pelanggan yang melakukan perawatan normal, worry free protection dengan memberikan layanan desinfektan memastikan kebersihan serta kesehatan konsumen, sampai genuine part discount berupa potongan harga senilai 10 persen setiap ada pergantian suku cadang.

Strategi DFSK Hadapi Kenormalan Baru

Program DFSK Peduli New Normal berlaku untuk seluruh jenis kendaraan di bawah brand tersebut dan dapat diakses pada seluruh jaringan bengkel resmi dari Sabang sampai Merauke hingga 28 Juni 2020.

KOMENTAR (0)