Suzuki Segera Luncurkan Mobil Listrik Pertama di Tahun 2025

Suzuki Segera Luncurkan Mobil Listrik Pertama di Tahun 2025

Suzuki akan segera meluncurkan mobil listrik pertamanya pada tahun fiskal 2025. Dengan masuknya Suzuki, artinya semua merek otomotif ternama asal Jepang sudah masuk pasar mobil listrik semua.

Model EV pertama Suzuki akan meluncur di India, lalu menyusul setelahnya di Jepang dan Eropa. Menariknya, mobil listrik ini akan dibanderol murah, yakni mulai 1,5 juta yen atau setara Rp 198 jutaan. Jelas ini bakal jadi mobil listrik termurah yang bakal tersedia di pasaran nantinya.

Suzuki Segera Luncurkan Mobil Listrik Pertama di Tahun 2025

Peluncuran mobil listrik murah di India bukan tanpa sebab. Di pasar mobil terbesar kelima di dunia, penjualan EV tengah melambat. Padahal India telah memasang target untuk menjual sebanyak 30 persen dari total kendaraan baru pada 2030.

Untuk mencapai itu, pemerintah India telah menawarkan insentif kepada pembeli EV, senilai 100 miliar rupee atau setara Rp 18 triliun selama periode tiga tahun mulai tahun 2019. Pemerintah India pada bulan Juni lalu juga memutuskan untuk memperpanjang langkah-langkah insentif selama dua tahun lagi.

Suzuki Segera Luncurkan Mobil Listrik Pertama di Tahun 2025

Untuk diketahui, Suzuki memiliki pangsa pasar sekitar 50 persen di India. Dengan menambahkan EV ke jajarannya, pabrikan berharap untuk mempertahankan keunggulan kompetitifnya di pasar. Suzuki juga berencana menambah investasi senilai 1 triliun yen atau setara atau setara Rp 132 triliun pada Maret 2026 untuk penelitian dan pengembangan kendaraan elektrifikasi.

Sebagai bagian dari peralihan ke kendaraan bertenaga listrik, Suzuki juga telah menawarkan mobil hybrid di India. Saat ini, perusahaan juga memiliki rencana produksi baterai lithium-ion di India dengan menggandeng Denso dan Toshiba, yang rencananya akan rampung pada September mendatang.

KOMENTAR (0)