Top 10 Least Reliable Cars of 2014

Top 10 Least Reliable Cars of 2014

Setiap tahun, Consumer Reports melakukan Reliability Survey, alias Survei Keandalan, untuk menentukan peringkat “kendaraan bermasalah tahun ini” semenjak berada di jalur perakitan. 

Uniknya, khusus tahun ini, sistem infotainment dan elektronik menjadi dua hal paling dikeluhkan konsumen. Pasalnya, saat ini kian banyak kendaraan mengadopsi sistem canggih yang diiming-iming bakal membuat pemilik mobil “hidup lebih mudah”. Namun,  kenyataannya, justru bikin mereka “hanya sakit kepala”!

AutoGuide.com mencoba menyusun Top 10 Least Reliable Cars berdasarkan penelitian sepanjang 2014, dan memilih yang terburuk dari setiap segmen.

 

1. Compact/Subcompact: Fiat 500L

Top 10 Least Reliable Cars of 2014

Fiat mungkin berharap akan dapat menarik peminat baru dari berbagai kawasan dengan model All-new 500L.

Namun, kenyataannya, untuk segmen kendaraan compact/subcompact, Fiat 500L benar-benar mobil baru paling bermasalah. Malah, dalam survei tahun ini, 500L “dipaksa” bergabung dengan daftar panjang kendaraan  kelahiran Fiat Chrysler Group lainnya – termasuk Fiat 500, Chrysler Town & Country, serta beberapa model Jeep.

Bersama Dodge, Ram, dan Jeep, Fiat berada di peringkat bawah “Four Automakers in the Reliability Study”.

 

2. Hybrids/Electric Cars: Ford C-Max Hybrid

Top 10 Least Reliable Cars of 2014

Topping dalam daftar The Least Reliable untuk  kategori hibrida atau mobil listrik adalah Ford C-Max Hybrid dan Energi Models.

Masalah pada C-Max,  seperti mobil-mobil Amerika lainnya, lagi-lagi  MyTouch infotainment system. Memang sudah rada membaik dibanding sebelumnya, tapi tetap saja bermasalah.

 

3. Midsized Cars: Nissan Altima (V6)

Top 10 Least Reliable Cars of 2014

Nissan terus-menerus memperoleh hasil buruk dalam survei keandalan tahunan, dengan peringkat ke 16 secara keseluruhan – bersama “adik perusahaannya”, Infiniti, yang berada di peringkat ke 20.

Lebih jauh lagi, Nissan dan Infiniti merupakan mobil Jepang terburuk dalam studi keandalan – dengan Altima berada di peringkat paling dapat diandalkan untuk kategori mobil menengah.

 

4. Luxury Compact Cars: Mercedes-Benz CLA 250

Top 10 Least Reliable Cars of 2014

All-new models cenderung memiliki berbagai masalah baru, tak terkecuali Mercedes-Benz CLA 250.

Dalam peringkat least reliable untuk kategori large/luxury/luxury compact, CLA benar-benar telah “membantu” menurunkan nilai merek-merek mobil Jerman secara keseluruhan.

Bahkan, desain ulang S-Class justru membuat Mercedes menjadi satu-satunya merek mobil Eropa yang mengalami penurunan secara signifikan di  tahun ini – diluar  sedan E-Class dan GLK SUV yang dianggap terbaik dari sudut pandang keandalan.

 

5. Sports Cars/Coupes/Convertibles: Subaru BRZ

Top 10 Least Reliable Cars of 2014

Selain harganya terjangkau, mungkin hal paling menarik dari Subaru BRZ karena “posisinya” sebagai mobil sport paling dapat diandalkan saat ini.

Memang ada Scion FR-S, dengan peringkat paling dapat diandalkan untuk kategori sporty cars/coupes dan convertible, yang belekangan memperoleh penghargaan dari para penggemar mobil sport di seluruh dunia.

Nah, jika FR-S adalah produk yang dapat diandalkan dalam lineup Toyota, maka BRZ – menurut survei tahunan – merupakan satu-satunya Subaru dengan keandalan di bawah rata-rata.

 

6. Wagons/Minivans: Chrysler Town & Country

Top 10 Least Reliable Cars of 2014

Keduanya, Chrysler Town & Country serta Dodge Grand Caravan, dinilai paling dapat diandalkan untuk kategori wagon/minivan; sehingga membuat Fiat Chrysler kian melorot dalam daftar kendaraan yang tidak terlalu diandalkan.

Sistem UConnect touchscreen-nya sudah ditingkatkan, dengan revisi pada perangkat lunak di  beberapa tahun terakhir.

Chrysler menjanjikan minivan generasi berikutnya akan jauh lebih baik,namun itu hanya mencakup segmen crossover dan SUV.

 

7. Small SUVs: Jeep Cherokee (4-cylinder)

Top 10 Least Reliable Cars of 2014

Kategori teratas untuk small SUV diraih Jeep Cherokee dengan mesin empat-silinder. Namun, kedua suadaranya, model V6 serta Jeep Compass, justru masuk dalam daftar “produk yang tidak diinginkan”, sehingga membuat posisi Fiat Chrysler kian terpuruk.

Hanya empat produk Chrysler yang berhasil meraih skor rata-rata, dengan Patriot sebagai “The Sole Jeep Model”.

 

8. Midsized SUVs: Nissan Pathfinder

Top 10 Least Reliable Cars of 2014

Pathfinder berada di peringkat paling dapat diandalkan dalam kategori SUV menengah.

Tak jauh di belakangnya ada Jeep – dengan Grand Cherokee dan Wrangler – sedangkan Dodge Journey disebut-sebut berada di antara peringkat yang terburuk.

Pathfinder mengalami perbaikan besar-besaran untuk model tahun 2013, utamanya pada desain unibody yang menggunakan platform sama dengan Nissan bermasalah lainnya; seperti Altima dan Maxima.

 

9. Luxury/Large SUVs: Infiniti QX60

Top 10 Least Reliable Cars of 2014

Infiniti QX60 menjadi kendaraan paling dapat diandalkan untuk kategori luxury/large SUV.

Menurut survei, sistem InTouch pada mobil elektronik Infiniti paling bermasalah, sehingga menyebabkan sedan Infiniti Q50 memiliki skor buruk untuk kategori the large/luxury/luxury compact cars.

Maka, QX60 bergabung dengan Mercedes-Benz GL-Class, Ford Flex EcoBoost, dan Lincoln MKT sebagai SUV bermasalah.

 

10. Pickup Trucks: Ram 2500 & 3500 Diesel

Top 10 Least Reliable Cars of 2014

Ram 1500 EcoDiesel mungkin menjadi salah satu truk pickup yang paling popular dan paling banyak dibicarakan. Tapi, sebaliknya, model Ram 2500 & 3500 Diesel jutsru dianggap tidak faring well oleh para pemiliknya.

Keduanya didesain ulang oleh Chevrolet Silverado 1500 dan GMC Sierra 1500 Pickup yang juga bermasalah; sehingga memperkuat alasan Anda harus menunggu satu atau dua tahun lagi setelah model baru diperkenalkan sebelum Anda duduk di belakang kemudi!

TAGS

KOMENTAR (0)