Top 5 Mobil ‘Sleeper’ di Dunia

Top 5 Mobil 'Sleeper' di Dunia

Mobil ‘sleeper’ adalah istilah untuk menyebut sebuah mobil yang berpenampilan ‘biasa’, (mungkin seperti mobil yang biasa dipakai sehari-hari ke kantor, misalnya), namun memiliki performa tinggi yang ‘tersembunyi’, yang tak pernah Anda kira sebelumnya.

Nah, berikut ini daftar Top 5 Mobil ‘Sleeper’ yang ada saat ini, termasuk diantaranya beberapa kendaraan buatan Amerika, Swedia dan Australia. Melihat daftar dari Top Speed ini, mungkin Anda juga memiliki pendapat lain. Jika ya, silakan sebutkan mobil ‘sleeper’ Anda di kolom komentar dibawah artikel ini!

Top 5 Mobil 'Sleeper' di Dunia

Ford Taurus SHO

Dihentikan produksinya pada tahun 2007 setelah 22 tahun menjadi ‘senjata utama’ Ford di segmen menengah, Taurus kembali menjadi tren pada tahun 2010. Taurus baru agak sedikit ‘bergaya’ bila dibandingkan dengan sebagian besar para pesaingnya, tetapi tidak ada indikasi visual sedan ini bisa dengan mudah meninggalkan kesan go green. Namun, Taurus SHO merupakan kendaraan yang bersedia untuk melakukan hal itu untuk Anda, berkat mesin V6 twin-turbo berkapasitas 3.5-liter yang diusungnya.

Mesin ini mampu membesut 365 tenaga kuda pada porsi 350-ft.lbs, yang membuatnya lebih kuat ketimbang mesin V-6 lainnya di segmen mobil full-size. Dikawinkan dengan enam kecepatan otomatis, Taurus SHO mampu melesat dari 0-60 mph dalam waktu hanya 6.0 detik. Itu lebih cepat dari Scion FR-S!

Top 5 Mobil 'Sleeper' di Dunia

Jeep Grand Cherokee SRT

Cayenne Turbo S merupakan sebuah mobil sport yang dapat menampung hingga lima orang dari satu keluarga, sedangkan BMW X5 dilengkapi dengan dinamika berkendara yang layak dari M3. Namun, styling beberapa mobil tersebut memberikan indikasi yang jelas dari apa yang berada di bawah kap mesinnya. Nah, disinilah Grand Cherokee SRT hadir, dengan wujud yang mungkin tak disangka akan mengusung mesin bertenaga ‘gahar’.

Grand Cherokee SRT dibekali mesin Hemi V8 berkapasitas 6.4-liter, yang mampu menggelontorkan daya 470 tenaga kuda pada torsi 465-ft.lbs. Injak pedalnya, dan SUV berbentuk ‘kotak’ ini bisa mencapai 0-60 mph hanya dalam waktu dibawah 5.0 detik, sebelum mencapai kecepatan tertinggi 160 mph atau 257 km/jam!

Top 5 Mobil 'Sleeper' di Dunia

Volvo S60 R-Design

Jangan berharap tampilan eksterior yang ‘garang’ untuk S60 R-Design ini. Hal tersebut disebabkan karena Volvo tidak pernah benar-benar keluar dari standar desain mereka, dan model ini pun tidak akan jauh berbeda.

Namun, S60 R-Design hadir dengan tiga pilihan powertrain, yang notabene adalah tiga mesin yang sama dan ditemukan pada semua versi standarnya. Yang pertama, D2 diesel, yang datang dengan 115 tenaga kuda, lalu mesin gas T6 berkapasitas 3.0-liter yang mampu memproduksi 304 tenaga kuda pada torsi 324-ft.lbs. Mesin ini mampu membuat S60 R-Design melesat dari 0-60 mph hanya dalam 5.9 detik saja, sebelum mencapai kecepatan puncak 155 mph atau 250 km/jam.

Top 5 Mobil 'Sleeper' di Dunia

Cadillac CTS-V Wagon

Generasi baru pengganti Cadillac CTS-V Wagon telah ditunggu-tunggu kehadirannya, namun masa depannya masih belum pasti. Sejauh ini, kita masih melihat CTS-V Wagon sebagai mobil Amerika yang paling kuat di kelasnya, yang bisa Anda beli hari ini.

CTS-V Wagon memiliki kekuatan 556 tenaga kuda pada torsi 551-ft.lbs. Dengan menggunakan mesin V8 dari GM dengan supercharger, wagon ini mampu berakselerasi dari 0-60 mph hanya dalam waktu sekitar 4.0 detik, sementara kecepatan tertingginya bisa mencapai 185 mph atau 298 km/jam!

Top 5 Mobil 'Sleeper' di Dunia

Chevrolet SS

Diperkenalkan untuk model tahun 2014, Chevrolet SS adalah mobil ‘sleeper’ terbaru yang akan hadir di pasaran. Berbasiskan Holden Commodore VF dari Australia, Chevy SS terlihat seperti jenis sedan besar yang ‘glamor’. Dengan ukuran penuh nan modern, Chevy SS siap membawa Anda dari titik A ke titik B dengan cara yang nyaman.

Namun, setelah Anda berada dibelakang kemudi dan menyalakan mesin, Chevy SS akan mengungkapkan ‘sifat sejatinya’. Berbekal mesin V8 GM LS3 berkapasitas 6.2-liter, Chevy SS mampu membesut tenaga 415 hp pada torsi 415-ft.lbs, dan hanya membutuhkan waktu 4.9 detik untuk berakselerasi dari 0-60 mph, sebelum mencapai kecepatan tertinggi lebih dari 165 mph atau 265 km/jam! **MS

TAGS

KOMENTAR (0)