Berbicara mengenai acara bakti sosial yang melibatkan sebuah klub otomotif, mungkin tidak akan pernah ada habisnya. Salah satunya, adalah Mercedes-Benz SL Club Indonesia (MBSL Club Indonesia) yang berdiri sejak 15 tahun lalu ini.
Klub pecinta mobil-mobil Mercedes-Benz SL ini memang tidak pernah melewatkan yang namanya acara bakti sosial dalam berbagai kesempatan. Dan pada bulan Ramadhan kali ini, mereka kembali menggelar kegiatan sosial di kawasan Ancol, Jakarta Utara.
Made Haryantha, Presiden MBSL Club Indonesia mengatakan, MBSL Club Indonesia ini tidak pernah ketinggalan dengan yang namanya bakti sosial, apalagi di bulan Ramadhan. Mungkin hanya kemarin saat Pandemi Covid-19 sedang tinggi-tingginya kita tidak melakukan aktivitas sama sekali. Dan, kali ini kami mengundang sebuah Yayasan dari Sukabumi untuk bisa bersama-sama kami melakukan buka bersama.
“Baksos ini sudah menjadi ‘ritual’ yang harus dilaksanakan oleh MBSL Club Indonesia, karena berbagi dan bersyukur merupakan misi dan jiwa dari klub ini. Semoga sampai kapanpun kegiatan mulia MBSL CI ini tidak akan pernah hilang,” kata Made.
Sebelum meyelenggarakan buka bersama dan bakti sosial, puluhan member MBSL Club Indonesia berkumpul dikawasan Senayan dan bersama-sama melakukan ‘City Touring’ menuju Hotel Mercure, Ancol, Jakarta Utara.
KOMENTAR (0)