‘Short Touring’ dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

Komunitas pecinta Mercedes-Benz yang tergabung dalam Mercedes-Benz Club Padang (MBCP) baru saja menggelar acara short touring menuju Kabupaten Agam, Sumatera Barat.

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

Berkumpul di sekretariat MBCP yang berada di kawasan Ulak Karang Selatan atau lebih tepatnya Surya Motor Service Station, JL S. Parman, sebanyak 10 kendaraan Mercedes-Benz berbagai varian (280E, C230, C200, C200 Kompressor, C250, E320, 300E, CLA200 hingga S65) berangkat bersama-sama menuju Lubuk Basung, Kabupaten Agam.

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

Menempuh jarak kurang lebih 100 km, rombongan yang sebagian besar merupakan para dokter tersebut disambut oleh MBC Padang lainnya di Polres Agam, termasuk Vice President Mercedes-Benz Club Indonesia (MB Club INA) Regional Sumatera, Budi Imanda.

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

dr Hari Suryana, SpOG, Ketua MBCP periode 2021-2023 mengatakan, karena sebaguan member kita merupakan dokter, selain turing, acara kali ini juga dibarengi dengan vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat di sekitar Kabupaten Agam.

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

“Bukan hanya menikmati pemandangan alam, dalam kegiatan kali ini kita fokuskan untuk melakukan kegiatan vaksin di Kabupaten Agam yang terbilang masih rendah,” kata pria pengendara Mercedes-Benz CLA 200 tersebut.

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

Sementara Riko RG, seorang dokter spesialis penyakit dalam mengungkapkan bahwa dari 19 Kabupaten dan Kota yang ada di Sumatera Barat, wilayah Kabupaten Agam menjadi yang terendah terkait vaksinasi. Karena hingga saat ini baru 34 persen dari target yang ditetapkan Pemerintah Daerah.

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

“Untuk itulah kami sangat menghimbau kepada masyarakat agar mau di vaksin dan jangan pernah percaya dengan berita hoax yang beredar. Percayalah, vaksin itu berguna untuk kesehatan, kareba kami para dokter juga di vaksin,” ungkap Riko.

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

Sedangkan Budi Imanda, Vice President Mercedes-Benz Club Indonesia Region Sumatera Barat menyambut baik upaya yang dilakukan rekan dari MBCP. “Kegitana ini sangat bagus sebagai motivasi. Bahkan jika memungkinkan bisa adakan lagi kegiatan-kegiatan serupa,” ucap pria ayang datang langsung dari Pekanbaru tersebut.

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

Setelah menggelar acara tersebut, saat perjalanan pulang, rombongan MBCP sengaja melewati rute legendaris Kelok 44 yang eksotis, kemudian melalui jalur Malalak yang menyuguhkan pemandangan memukau.

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

'Short Touring' dan Vaksinasi Massal MBCP di Kabupaten Agam

KOMENTAR (0)