Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot), kembali mengadakan touring sebagai agenda tahunan. Setelah dua tahun absen akibat pandemi Covid-19, puluhan jurnalis otomotif kembali melakukan perjalanan, sambil silaturahmi dan berbagi ilmu, menuju Pondok Kapilih, Desa Pancawati, Bogor, Jawa barat, Sabtu dan Minggu (30-31/7).
Seperti touring-touring sebelumnya, kali ini dengan mengangkat tema Diskotik atau Diskusi Otomotif Kekinian, para peserta touring dibekali berbagai pengetahuan terkait industri media nasional.
Banyak hal yang bisa dipelajari oleh para peserta touring, terlebih soal pengembangan sebuah media otomotif dan bagaimana bersikap sebagai seorang jurnalis. Karena dalam kesempatan kali ini, para pengurus Forwot juga membagikan pengalamannya di berbagai bidang media, mulai dari cetak hingga digital.
Sementara itu, untuk diskusi utama dalam acara kali ini, Forwot mengajak Seven Event untuk memberikan beberapa hal mengenai ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 yang akan diselenggarakan pada 11-21 Agustus 2022 mendatang.
Dalam kesempatan kali ini, Romi, Presiden Direktur Seven Events mengatakan, pameran otomotif berskala internasional ini akan menampilkan teknologi dan produk terbaru, termasuk beragam kendaraan listrik yang kini tengah berkembang luas di Tanah Air.
Sementara Arbi Darmawan, Ketua Pelaksana Touring Forwot 2022 mengungkapkan, dua tahun sudah kami berdiam diri tanpa kegiatan touring, dan dipertemukan melalui virtual. Meskipun sempat tertunda, akhirnya kami bisa melanjutkan touring dengan tema Diskotik. Tentunya, kegiatan touring ini bisa membuat Forwot semakin solid, peduli, dan saling mengenal antaranggota,” ujar Arbi Darmawan, Ketua Pelaksana Touring Forwot 2022.
Indra Prabowo, Ketua Umum Forwot mengaku sangat senang, karena acara yang seharusnya diselenggarakan pada bulan Februari 2022 lalu akhirnya bisa digelar bulan ini. “Alhamdullilah, tahun ini kami kembali bisa mengadakan touring sebagai agenda tahunan Forwot. Meskipun masih dalam kondisi pandemi yang terjadi, acara ini berjalan cukup baik. Semoga, acara touring ini, bisa menjadi wadah para untuk menimba ilmu, sekaligus menjalin silaturahmi antaranggota Forwot,” ujar Ketua Umum Forwot, Indra Prabowo.
Berbagai kegiatan positif dari touring Forwot selama dua hari ini, tidak lepas dari dukungan berbagai sponsor, seperti PT Honda Prospect Motor (HPM), PT Piaggio Indonesia, Sevent Events, PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI), PT Gajah Tunggal (GT Radial & IRC), PT Astra Honda Motor (AHM), Federal Oil, Asuransi Astra, FIFGroup, RSV Helmet, Scooter VIP, RC Motogarage, Rabbit and Wheels dan Nutens,.
KOMENTAR (0)