Tokyo Auto Salon 2019 yang digelar dua pekan mendatang, 11-13 Januari, produsen ban Jepang, Yokohama Rubber Co., Ltd., sudah memastikan ikut meramaikan ajang bergengsi tersebut.
Yokohama akan memajang ban dan juga velg alumunium. Tapi sesuai dengan tema, akan memajang ban khusus para pehobi yang bermain di kelas modifikasi dan juga aktivitas balap.
Barisan lengkap ban Yokohama pilihan bergaya klasik, sport, offroad hingga dress-up. Dikabarkan ban klasik dan khusus dress-up alias modifikasi juga akan dilempar ke publik pada tahun 2019.
Tema booth akan kental konsep masa depan dengan memajang ban unggulan Advan yang andala di jalan raya yakni Advan Neova.
Di booth bagian balap, akan dipajang Super Formula 2019 (SF19) yakni mobil balap yang akan digunakan tahun 2019 ikuti musim Japanese Super Formula Championship Series. Tim balap yang disponsori Yokohama yakni Kondo Racing untuk ikuti balap ketahanan 24-hour Nurburgring.
Tak ketinggalan ban yang akan dijual Februari mendatang akan dipajang yakni “BluEarth-GT AE51”. Serta velg forged Advan Racing R6 yang meluncur di SEMA 2018. Selain itu ada velg cast akan dipajang Advan Racing RSIII sebagai flagship dan juga Advan Racing RSII. [Kusnadi]
KOMENTAR (0)