Franschhoek Motor Museum, Museum Mobil Klasik di Afrika Selatan

Franschhoek Motor Museum, Museum Mobil Klasik di Afrika Selatan

Museum mobil klasik tak hanya banyak tersebar di benua Amerika dan Eropa saja, namun di benua Afrika pun banyak berdiri. Salah satunya adalah Franschhoek Motor Museum, yang menampilkan ratusan mobil klasik nan eksotik di Kota Franschhoek, Afrika Selatan.

Franschhoek Motor Museum, Museum Mobil Klasik di Afrika Selatan

Di museum yang beralamat di R45, Franschhoek 7690, Afrika Selatan ini, Anda penggemar mobil klasik dapat menikmati sekitar 220 unit mobil klasik yang berjejer dengan rapi, dimana mobil-mobil ini juga memiliki nilai historis yang tinggi.

Franschhoek Motor Museum, Museum Mobil Klasik di Afrika Selatan

Dibuka sekitar 10 tahun yang lalu, Franschhoek Motor Museum telah menjadi salah satu tempat yang paling banyak dikunjungi oleh penggemar mobil klasik di benua Afrika.

Franschhoek Motor Museum, Museum Mobil Klasik di Afrika Selatan

Setidaknya ada empat ruangan besar yang menampung ratusan mobil klasik di museum ini, mulai dari Ford Model A tahun 1903, Oldsmobile Curved Dash tahun 1904, Wolseley tahun 1910, Merc 130H tahun 1935, Mercedes-Benz Gullwing tahun 1958, hingga Ford GT40 tahun 1966.

Franschhoek Motor Museum, Museum Mobil Klasik di Afrika Selatan

Di museum ini, mobil-mobil yang dipamerkan juga dilengkapi oleh informasi detail yang menjelaskan seputar mobil-mobil yang ada. Ini tentunya sangat bermanfaat bagi para pengunjung yang ingin mengetahui tentang sejarah mobil yang dipamerkan.

Franschhoek Motor Museum, Museum Mobil Klasik di Afrika Selatan

Namun, tak hanya beragam mobil klasik nan eksotis, di Franschhoek Motor Museum ini pun Anda dapat menyaksikan ratusan sepeda motor dan sepeda tua dari berbagai merk yang masih terawat dengan baik.

Franschhoek Motor Museum, Museum Mobil Klasik di Afrika Selatan

Nah, untuk biaya masuk Franschhoek Motor Museum, pengunjung dikenakan biaya R60 (sekitar Rp 67 ribu) untuk dewasa, R50 (sekitar Rp 56 ribu) untuk 50 tahun ke atas, R30 (sekitar Rp 33 ribu) untuk anak-anak.

Franschhoek Motor Museum, Museum Mobil Klasik di Afrika Selatan

Franschhoek Motor Museum buka hari Senin hingga Jum’at pukul 10.00 hingga 17.00, Sabtu dan Minggu pukul 10.00 hingga 16.00. **MS

TAGS

KOMENTAR (0)