Bagi Anda para penggemar mobil klasik, dan jika Anda kebetulan sedang berada di Amerika Serikat musim panas ini, pastikan langkah Anda menuju High Museum of Art yang berlokasi di 1280 Peachtree St NE, Atlanta, Georgia 30309. Pasalnya, disana akan digelar pameran ‘Dream Cars: Innovative Design, Visionary Ideas’, mulai 21 Mei hingga 7 September mendatang.
Dikutip dari The Car Connection, pameran ‘Dream Cars: Innovative Design, Visionary Ideas’ ini didedikasikan untuk menghadirkan beberapa mobil konsep yang paling indah dari berbagai brand mobil Eropa maupun AS, dari rentang masa tahun 1932 hingga saat ini.
Pengunjung akan dapat menyaksikan sejarah 70 tahun desain kendaraan termasuk sketsa styling, scale models dan setidaknya 17 mobil konsep teridnah di pameran ini. Mobil-mobil konsep tersebut datang dari hampir setiap era desain kendaraan, baik dari masa pra dan pasca Perang Dunia.
Berbagai mobil konsep yang akan hadir tersebut mulai dari kreasi independen seperti kendaraan Electric Egg buatan tahun 1942 dan Norman Timbs Special tahun 1947, hingga mobil konsep modern seperti BMW GINA Light Visionary Model 2008 dan Porsche 918 Spyder yang diperkenalkan pada Geneva Motor Show tahun 2010.
Pameran ‘Dream Cars’ ini akan mengambil tempat seluas 10.000 kaki persegi dari area High Museum, yang sebelumnya sukses menghelat pameran mobil klasik ‘The Allure of the Automobile’ di tahun 2010 silam. Sebuah tur audio juga tersedia dengan wawancara dari Ken Gross, kurator pameran, serta Ed Welburn, Vice President Global Design dari General Motors. **MS
KOMENTAR (0)