Lego selain merambah bentuk mobil, baru-baru ini melansir mainan pajangan baru Harley-Davidson Fat Boy. Detailnya cukup signifikan dengan 1.023 keping Lego.
Dari 1.023 kepingan tersebut, paling terlihat jelas adalah velg solid, tangki, fender depan dan belakang serta jok.
Dimensinya bukan sebesar aslinya, tapi hanya sepanjang 33 cm, lebar 18 cc dan tingginya 20 cm. Mesin Milwaukee 8 V-twin dibuat cukup mirip dengan aslinya.
Dikabarkan juga bahwa, maunfaktur mainan yang berbasis di Billund, Denmark ini membuat ukuran semestinya Lego Fat Boy. Dikabarkan memerlukan 69.569 kepingan Lego dan lebih dari 6.000 keping merupakan buatan khusus dilapis warna silver.
Patut bersabar bila ingin memilikinya, karena Lego Creator Harley-Davidson Fat Boy ini baru dijajakan secara resmi 1 Agustus mendatang.
KOMENTAR (0)