Hampir lima tahun lamanya sejak wujud Kia GT Concept diperkenalkan pada publik. Kini, sejumlah data serta informasi perihal versi produksinya, yakni sports saloon teranyar yang bakal mengusung nama Kia Stinger, mulai hangat dibicarakan.
Rumor ini mulai merebak saat CEO Kia Australia, Damien Meredith, dalam sebuah wawancara dengan laman Motoring.com.au tak sanggup menahan antusiasmenya dan ‘membocorkan’ sedikit kepastian soal jadwal rilis mobil sport berkode ‘CK’ ini di paruh kedua tahun 2017 mendatang.
“Kami benar-benar tak sabar menunggu ‘CK’ ini. Rencananya akan diluncurkan (di Australia) paruh kedua tahun depan. Ada dua versi. Soal harga kira-kira sekitar AUD 40,000 (kisaran Rp 395 jutaan, Red.),” ujar eksekutif Kia tersebut.
Lebih lanjut dalam wawancara terebut Meredith juga menyebutkan akan ada beberapa perubahan dari versi konsep Kia GT ke model produksinya Kia Stinger, saat peluncuran resminya nanti.
Beberapa perubahan ini termasuk di sisi mesin, kalau benar mobil sport anyar tersebut akan mengunggah platform yang sama dengan Genesis G80 kemungkinan ia akan dibekali mesin V8 berkapasitas 3.3-liter untuk varian Sport Grade, ketimbang jantung pacu V8 5.0 liter yang dipakai Kia GT Concept. **MS/ Foto-foto: Kia GT Concept by Kia.com
KOMENTAR (0)