Rolls-Royce Wraith Shooting Brake, Kreasi Istimewa Asal Belgia

Rolls-Royce Wraith Shooting Brake, Kreasi Istimewa Asal Belgia

Belgia tidak hanya piawai membuat coklat, waffle dan senjata (FN Herstal), juga ada rumah modifikasi berskala kompak namun sangat terkenal, Carat Duchatelet, yang bermarkas di  Liege (Belgia). Kali ini, Carat Duchatelet menampilkan kreasi terbaru yang menggemparkan, Carat Duchatelet Silver Spectre Shooting Brake yang memakai basis platform Rolls-Royce Wraith.

Rolls-Royce Wraith Shooting Brake, Kreasi Istimewa Asal Belgia

Rolls-Royce Wraith Shooting Brake, Kreasi Istimewa Asal Belgia

Sejujurnya, Carat Duchatelet Silver Spectre Shooting Brake memang bukan produk atau model resmi  Rolls-Royce. Kreasi ini berasal   dari  Niels van Roij Design dan Carat Duchatelet menghabiskan banyak waktu untuk mengubah  Wraith menjadi  Shooting Brake. Pekerjaan paling sulit adalah  modifikasi atap dan memanjangkan bodi hingga mencapai tailgate. Pada bagian buritan terdapat jendela belakang dengan posisi tegak yang semakin menegaskan karakter Rolls-Royce Wraith Shooting Brake. Sedangkan kaca jendela yang memanjang dari pilar A hingga pilar C melengkapi atap yang kini tampil dengan desain baru.

Rolls-Royce Wraith Shooting Brake, Kreasi Istimewa Asal Belgia

Modifikasi lain pada eksterior mencakup paduan dua warna untuk bodi—dark red dan  silver serta aksen  chrome yang tersebar pada bagian kaca jendela dan grille. Sejauh ini belum ada detail tentang kabin  Shooting Brake namun diprediksi terdapat gabungan warna hitam putih dan kulit warna merah. Carat Duchatelet mengklaim hanya akan membuat Silver Spectre Shooting Brake sebanyak tujuh unit saja dan semuanya bersifat custom order semisal warna bodi dan kabin yang berlainan, termasuk pilihan panel kayu, aneka kulit dan bahkan upholstery sutra.

 

KOMENTAR (0)