‘Black Beauty’ dari ‘The Green Hornet’ Dilelang

'Black Beauty' dari 'The Green Hornet' Dilelang

Salah satu dari dua unit mobil utama dari film The Green Hornet –adaptasi modern dari serial TV berjudul sama yang membuat Bruce Lee meraih ketenarannya, saat ini sedang dilelang oleh RR Auctions yang berbasis di Massachusetts, AS.

Dilansir dari NY Daily News, Chrysler Imperial besutan 1965 yang berganti nama menjadi ‘Black Beauty’ di film besutan 2011 ini, dibangun oleh Dennis McCarthy dari Vehicle Effects di California. Walau ada 29 unit mobil yang dibangun untuk produksi film ini, namun semuanya (kecuali dua unit) merupakan mobil stunt yang hancur atau rusak selama pembuatan film.

'Black Beauty' dari 'The Green Hornet' Dilelang

Sang ‘Black Beauty’ yang ditawarkan dalam lelang RR ini mengusung mesin asli Imperial yang berkapasitas 6.771 cc (413 inci kubik), dan telah menempuh jarak 71.421 mil (114.941 km) pada odometernya. Mobil ini juga masih mempertahankan headlining hitam dan jok kulit aslinya.

'Black Beauty' dari 'The Green Hornet' Dilelang

Sementara pada bagian eksterior, ada sejumlah modifikasi yang dilakukan pada ‘Black Beauty’. Yang paling menonjol adalah dua senapan mesin Browning kal.30 yang disematkan pada kap mesinnya. Selain itu, ada 12 buah rudal Stinger pada bemper depan dan belakang, pelempar api pada grille dan lampu bernuansa hijau.

'Black Beauty' dari 'The Green Hornet' Dilelang

Fitur eksteriornya juga memiliki pintu kupu-kupu dengan suicide doors, lambang Green Hornet pada bootlid, serta velg berdiameter 20-inci. Mobil ini sempat disorot pada serial Jay Leno’s Garage, di mana mantan host The Tonight Show ini sempat menjajal sang ‘Black Beauty’.

'Black Beauty' dari 'The Green Hornet' Dilelang

Penawaran atas ‘Black Beauty’ dari The Green Hornet ini dibuka dengan harga USD 10,000 (sekira Rp 119 jutaan), dimulai tanggal 20 Juni lalu dan berlangsung hingga 26 Juni mendatang di website RR Auction. Anda berminat? Kunjungi website resminya disini. **MS

TAGS

KOMENTAR (0)