Lelang Silverstone Auctions Bukukan Hasil Rp 92 Miliar

Lelang Silverstone Auctions Bukukan Hasil Rp 92 Miliar

Sebuah Jaguar XJ220 keluaran 1991 yang super-langka memimpin perolehan hasil pada acara lelang Silverstone Auctions, yang diadakan selama gelaran Classic Motor Show 2015 di Birmingham, Inggris, akhir pekan lalu.

Lelang mobil Silverstone Auctions ini juga sukses meraih tingkat penjualan lebih dari 80 persen dari 95 mobil yang ditawarkan, dengan total hasil lelang GBP 4,400,000 atau sekira Rp 92,3 miliar, termasuk biaya lelang.

Lelang Silverstone Auctions Bukukan Hasil Rp 92 Miliar

Jaguar XJ220, ikon mobil sport mid-engine khas Inggris dari tahun 1990-an, berhasil dilelang senilai GBP 315,000 (kisaran Rp 6,6 miliar) di acara ini. Ditawarkan dalam kondisi yang sangat menakjubkan, Jaguar ini pernah menjadi bagian dari koleksi mobil Sultan Brunei.

Hasil lelang tertinggi lainnya diraih oleh sebuah Porsche 356A T1 Cabriolet 1956, yang terjual senilai GBP 197,000 (Rp 4,1 miliar), sementara sebuah Ferrari 512 TR 1993 dengan setir kanan berhasil meraih angka penjualan GBP 186,000 (Rp 3,9 miliar), yang diyakini menjadi rekor penjualan baru di Inggris untuk model tersebut.

Lelang Silverstone Auctions Bukukan Hasil Rp 92 Miliar

Selain itu, dua mobil eks selebriti yang ikut ditawarkan pada lelang, yaitu sebuah Lotus Elan S2 1966 eks komedian Inggris Peter Sellers, sukses dilelang senilai GBP 50,625 (Rp 1,06 miliar), sementara Ferrari 365 GT4 2 + 2 1973 yang pernah dimiliki oleh legenda tinju Henry Cooper, berhasil meraih GBP 30,938 atau sekira Rp 648 jutaan.

“Ini telah menjadi pekan yang benar-benar fantastis, dalam pameran mobil klasik terbesar di Inggris,” Nick Paus, Managing Director Silverstone Auctions, mengatakan dalam sebuah rilis berita. “Suasana dalam acara lelang sangat ramai, dan kami senang kami telah mampu mencapai total hasil lelang yang tinggi serta memecahkan beberapa rekor lelang sepanjang acara.”

Lelang Silverstone Auctions Bukukan Hasil Rp 92 Miliar

Acara lelang Silverstone Auctions berikutnya akan digelar pada ajang Retro Race di Stoneleigh Park, Warwickshire, Inggris, pada tanggal 27 dan 28 Februari tahun depan. **MS

TAGS

KOMENTAR (0)