Belakangan ramai menjadi perbincangan di kalangan penggemar motor besar, akan hadirnya Honda Goldwing didatangkan langsung PT Astra Honda Motor (AHM). Sebelumnya, Honda Gold Wing memang sejak lama hadir di Indonesia lewat importir umum dan sudah menjadi motor andalan bagi sebagian penjelajah sejati.
Penetrasi Honda di 2018 tentu menjadi tanda tanya besar, khususnya untuk segmen Big Bike. Pasalnya, hanya Honda Goldwing yang belum melengkapi varian Big Bike Honda lainnya seperti Honda CB500F, CMX 500 Rebel, CBR1000RR hingga NM Vultus. Itu berarti, tak mustahil jika Honda Goldwing akan meluncur di Indonesia tahun ini atau dalam waktu dekat ini.
Sementara bikers Indonesia yang saat ini gandrung dengan touring jauh belum mempunyai pilihan lengkap dari beberapa brand yang ada di Tanah air. Tentunya, Honda Goldwing bisa menjadi peluru baru bagi AHM untuk menyesaki deretan line-up Big Bike.
Jika benar Honda Golwing 2018 akan segera masuk dalam waktu dekat, beberapa persiapan seharusnya sudah mulai dilakukan secara internal. Namun pihak AHM masih menutup rapat informasi jelas tentang potensi Goldwing hadir di Indonesia.
“Kita masih mempelajari dulu untuk mendatangkan model itu (Honda Goldwing),” kata Rina Listiani, Manager Public Relation AHM saat dikonfirmasi langsung oleh Otoblitz.net hari Selasa ini (20/3).
Honda Goldwing mempunyai mesin 1.833cc, SOHC dengan konfigurasi enam silinder. Powernya 123 hp pada 5.500 rpm dengan torsi puncaknya 169,5 Nm pada 4.500. Sedangkan sistem transmisinya 7-speed DCT yang diklaim membuat perjalanan jauh sangat nyaman dioperasikan.
Kemewahan Goldwing juga terdapat pada beberapa fiturnya yang ada di bagian dashboard. Mulai dari teknologi Apple CarPlay yang biasanya diterapkan pada kendaraan roda empat. Dengan teknologi ini pengendara bisa mengakses kebutuhan dari Apple Maps, Apple Music, telepon hingga cuaca alam sekitar.
KOMENTAR (0)