Fiat Siap Luncurkan Sedan Terbaru di Istanbul Motor Show

Fiat Siap Luncurkan Sedan Terbaru di Istanbul Motor Show

Produsen otomotif Italia, Fiat, baru-baru ini resmi mengumumkan rencana untuk meluncurkan sedan model terbaru mereka di ajang Istanbul Motor Show 2015, yang akan digelar pada 22-31 Mei mendatang.

Dilansir dari Inautonews, walau masih sedikit informasi tentang sedan terbaru tersebut, kalangan otomotif tampaknya telah mengetahui bahwa Fiat Linea generasi terbaru adalah mobil yang akan diperkenalkan di Istanbul tersebut. Ini lantaran Linea terbaru memang akan diproduksi di Turki, sebelum mulai memasuki pasaran pada akhir tahun ini.

Fiat Siap Luncurkan Sedan Terbaru di Istanbul Motor Show

“Sedan kompak terbaru dari Fiat ini akan diluncurkan di Istanbul Motor Show pada 22-31 Mei mendatang. Mobil ini adalah model yang sama sekali baru, yang dirancang dari awal sebagai harmonisasi tiga bagian yang mampu memadukan gaya seimbang dan penggunaan ruang yang luar biasa efisien,” demikian Fiat dalam rilis resminya.

Fiat Siap Luncurkan Sedan Terbaru di Istanbul Motor Show

Fiat Linea disebut-sebut akan dibangun berbasiskan Small Wide Platform, yang juga digunakan pada Fiat 500X dan Jeep Renegade. Berkat hal ini, biaya produksi Linea akan tetap rendah, dan ini bisa diartikan bahwa harga jual sedan terbaru ini juga akan lebih terjangkau.

Fiat Siap Luncurkan Sedan Terbaru di Istanbul Motor Show

Fiat Linea generasi baru akan dibekali fascia depan dan belakang yang diperbarui, lampu depan LED daytime running, lampu belakang LED, hingga pilihan mesin dan transmisi yang lebih bervariasi. Rincian lebih detail untuk Fiat Linea terbaru akan diungkap saat peluncurannya nanti di Istanbul Motor Show 2015. **MS

TAGS

KOMENTAR (0)