Usai Tinggalkan Indonesia, Chevrolet Rilis Mobil Listrik Pertamanya

Usai Tinggalkan Indonesia, Chevrolet Rilis Mobil Listrik Pertamanya

Dibalik keputusan General Motors menarik bisnis kendaraan Chevrolet dari Indonesia, ternyata brand otomotif asal Amerika Serikat (AS) tersebut justru tengah menyiapkan mobil listrik pertamanya, All New Menlo di Cina.

Dikabarkan mobil listrik pertama Chevrolet ini akan akan terkuak lebih jelas akhir pekan ini melalui pengumuman resmi dari Chevrolet. Meski belum diketahui lebih rinci mengenai spesifikasinya, beredar informasi bahwa mobil tersebut akan menggunakan baterai lithium-ion 35 kWh dengan motor listrik bertenaga 148 hp (110 kW/150PS) dan torsi 258 lb-ft (350 Nm).

Usai Tinggalkan Indonesia, Chevrolet Rilis Mobil Listrik Pertamanya

Dilansir dari Carscoops, Selasa (5/11/2019), Menlo yang diambil dari konsep FNR-X menjadi kendaraan listrik pertama Chevrolet yang dibangun di China. Perusahaan mengklaim, Menlo adalah sedan sporty dengan penggerak listrik General Motor yang sangat efisien, andal dan ditopang teknologi konektivitas cerdas.

Usai Tinggalkan Indonesia, Chevrolet Rilis Mobil Listrik Pertamanya

Sebelumnya beredar kabar juga bahwa Chevy Menlo akan banyak sentuhan yang terinspirasi dari Buick Velite 6 EV. Kemampuan daya jelajahnya ini sedikit berbeda dengan Menlo. Buick memiliki baterai 52,5 kWh yang meningkatkan jangkauan hingga 255 mil (410 km). Sementara Menlo memiliki jarak tempuh sekitar 187 mil (301 km) dengan sekali pengisian daya.

KOMENTAR (0)