Harley-Davidson Luncurkan Motor Listrik Pertamanya, Nih Harganya!

Harley-Davidson Luncurkan Motor Listrik Pertamanya, Nih Harganya!

Harley-Davidson akhirnya resmi meluncurkan sepeda motor listrik “LiveWire” di Consumer Electronic Show (CES) 2019. Motor ini menjadi produk sepeda motor listrik pertama yang dipasarkan oleh produsen otomotif asal Amerika Serikat tersebut.

“Inovasi merupakan jiwa raga kami dan tahap berikut dari sejarah kami adalah menciptakan produk yang bisa menginspirasi pengendara,” kata CEO Harley-Davidson, Matt Levatich.

Harley-Davidson Luncurkan Motor Listrik Pertamanya, Nih Harganya!

Peluncuran yang berlangsung di CES 2019 ini bisa dibilang tepat. Dengan berbagai fitur canggih, motor listrik ini sudah dibekali HD Connect Service, Telematic Control Unit yang terkoneksi dengan jaringan internet dan terintegrasi dengan smartphone.

Melalui smartphone yang digunakan penggunanya, LiveWire bisa mengirim data ke layanan Cloud yang bisa dilihat oleh pemiliknya. Dengan perangkat tersebut pemilik bisa melakukan pengecekan status baterai, perkiraan cakupan jarak dan lokasi tujuan. Tak hanya itu, fitur standar canggih yang bisa mengingatkan waktu servis berkala juga akan menampilkan notifikasi pada aplikasi.

Harley-Davidson Luncurkan Motor Listrik Pertamanya, Nih Harganya!

LiveWire diklaim bisa melesat dari jarak 0-100 km/jam hanya dalam waktu kurang lebih 3,5 detik. Sementara kemampuan daya jelajahnya bisa menempuh 177 kilometer untuk satu kali pengisian baterai.

Harley-Davidson Luncurkan Motor Listrik Pertamanya, Nih Harganya!

Disebutkan di situs resminya jika Harley-Davidson LiverWire dijual dengan harga US$ 29.799 atau sekitar Rp 421 juta untuk pasar Amerika Serikat. Khusus untuk pasar Amerika sendiri rencananya akan mulai didistribusikan kepada konsumen mulai Agustus 2019.

Harley-Davidson Luncurkan Motor Listrik Pertamanya, Nih Harganya!

KOMENTAR (0)