New Mitsubishi Triton Athlete dan Eksplorasi Warisan Budaya

New Mitsubishi Triton Athlete dan Eksplorasi Warisan Budaya

Warisan budaya yang sangat kaya di pelosok negeri Nusantara, menjadi kesempatan bagi New Mitsubishi Triton Athlete untuk mengeksplorasinya. Memang, New Triton Athlete sejatinya adalah kendaraan komersial, tapi melalui ketangguhan dan bentuknya yang modern tak sungkan untuk diajak menjelajah kekayaan budaya di Indonesia.

Baru-baru ini New Triton Athlete menjelajah ke kawasan wisata Taman Nasional Bromo Tengger Semeru untuk menyaksikan Hari Raya Yadya Kasada. Merupakan upacara tahunan  yang dilakukan masyarakat Tengger dengan memberikan seserahan kepada Sang Hyang Widhi, caranya melempar sesajen ke dalam kawah Gunung Bromo.

New Mitsubishi Triton Athlete dan Eksplorasi Warisan Budaya

Bagi New Triton Athlete dengan kemampuan system gerak empat roda 4×4 dan pilihan transmisi otomatis dan transmisi manual. Selain itu kepraktisan dan kenyamanan pengendara didapat memalui Keyless Operating System (KOS), Push Start Button, Power Seat dan Leather Seat Material diberi aksen kelir hitam dan oranye.

Ketangguhan dan keandalan New Triton Athlete dibuktikan dengan melintasi jalan aspal di Malang serta menerabas jalan bebatuan dan tanjakan ketika di perkebunan apel di Wonokriti, Kabupaten Pasuruan. Sementara pembuktian sistem gerak empat rodanya dijajal melewati hamparan pasir Gunung Bromo, tempat pengambilan film ‘Pasir Berbisik’ sebagai pembuktian Fitur Limited Slip Differential (LSD) yang diandalkan pada New Triton Athlete.

New Mitsubishi Triton Athlete dan Eksplorasi Warisan Budaya

Mesin diesel berkode 4D56 berkapasitas 2.500cc VGT yang diusung New Triton Athlete diklaim di atas kertas suguhkan tenaga maksimal 178 PS pada 4000 rpm dan torsi maksimal 400 Nm pada 2000 rpm.

New Mitsubishi Triton Athlete dan Eksplorasi Warisan Budaya

Tampilan gagah New TRITON Athlete juga menjadi magnet tersendiri ketika melintasi Kota Malang. Berkat tampilan kelir White Pearl dipadukan aksen hitam dan oranye yang kontras melalui penggunaan Sporty BlackGrille; Stylish Sporty Bar; Aggressive 17” Black Alloy Wheel, Sporty Front Bumper Garnish, Stylish Body Stripping, Stylish Gate Spoiler, Sporty Black Side Step, Sporty Rear Bumper, Sporty Black Door Handle, Sporty Black Electric Folding Door Mirror, hingga Stylish HID Headlamp yang juga dilengkapi dengan Daytime Running Light (DRL).

New Mitsubishi Triton Athlete dan Eksplorasi Warisan Budaya

KOMENTAR (0)