1.500 Member dari 16 Klub Padati Toyota Jamboree 2016

1.500 Member dari 16 Klub Padati Toyota Jamboree 2016

Lebih dari 1.500 anggota dari 16 klub mobil Toyota berkumpul dalam acara Toyota Jamboree 2016. Event tahunan yang telah diselenggarakan sejak tahun 2008 ini menjadi ajang silaturahmi bagi Toyota Astra Motor dan para anggota klub pengguna mobil Toyota.

Namun, berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, untuk Toyota Jambore edisi yang ke-9 ini digelar secara indoor, tepatnya di The Kasablanka Hall, Jakarta. Acara ini merupakan pertama kalinya sebuah jambore klub otomotif digelar di ruangan tertutup.

1.500 Member dari 16 Klub Padati Toyota Jamboree 2016

Hiroyuki Fukui, Presiden Direktur TAM mengaku sangat bangga karena dalam waktu satu tahun terakhir, anggota dari 16 klub yang tergabung dalam satu wadah Toyota Owner Club bisa memiliki lebih dari 10.000 orang, dan telah menyelenggarakan lebih dari 30 kali kegiatan CSR, serta sudah mendonasikan bantuan dana sebesar Rp 700 juta.

1.500 Member dari 16 Klub Padati Toyota Jamboree 2016

“Kami bangga para anggota komunitas pengguna Toyota yang tergabung dalam Toyota Owner Club (TOC) aktif berpartisipasi mendukung kegiatan CSR Toyota,” kata Fukui saat ditemui Otoblitzclassic di The Kasablanka, Jakarta, Sabtu (22/10).

1.500 Member dari 16 Klub Padati Toyota Jamboree 2016

Dirinya menambahkan, diinisiasi oleh semangat Let’s Go Beyond, Toyota berkontribusi terhadap masyarakat melalui pendidikan, lingkungan, keamanan berkendara dan pengembangan masyarakat. Dan Toyota Jambore ini merupakan wujud apresiasi kami kepada pelanggan setia dan platform untuk menjaga hubungan yang erat antara Toyota dan TOC.

1.500 Member dari 16 Klub Padati Toyota Jamboree 2016

“Secara kontinyu kita juga akan selalu konsisten menggandeng komunitas pengguna Toyota untuk meningkatkan rasa kebersamaan dan kekeluargaan, serta mencari berbagai solusi dengan memberikan inovasi terbaik demi kepuasan serta masa depan yang lebih baik,” tambah Fukui.

1.500 Member dari 16 Klub Padati Toyota Jamboree 2016

Fukui juga berharap, penyelanggaraan Toyota Jamboree 2016 ini bisa mendapatkan respons positif dari masyarakat, khususnya dari para pelanggan setia Toyota, serta dapat terus mendorong berbagai aktivitas positif lainnya seperti kegiatan sosial di bidang pendidikan, lingkungan, keamanan berkendara, maupun pengembangan masyarakat.

1.500 Member dari 16 Klub Padati Toyota Jamboree 2016

Toyota Jamboree 2016 diikuti tak kurang dari 1.500 peserta dari 16 komunitas pengguna Toyota, yakni TYCI (Yaris), IKC (Kijang), TKCI (Kijang), IC (Kijang Innova), ID42Ner (Fortuner), AXIC (Avanza), TVCI (Vios), TSC (Soluna), TSVC (Soluna-Vios), GCC (Great Corolla), ALTIC (Altis), TeRuCi (Rush), Velozity (Veloz), ISC (Starlet), TAC (Agya) dan Tevci (Etios Valco). **MS/ Foto-foto: Agus Budi


<iframe width=”560″ height=”315″ src=”https://www.youtube.com/embed/4QJ_NzGr9gw?list=PLTg3NhoKXu3kPMEW1yjlwGQ7dZWfajFsY” frameborder=”0″ allowfullscreen></iframe>

TAGS

KOMENTAR (0)