MTC-INA Jelajah Sumatera #2: Selangkah ke Sabang

Dengan bantuan Mercedes-Benz Club Medan, Mercedes-Benz Club Langsa, dan Mercedes-Benz Club Aceh yang bahu-membahu memberikan berbagai informasi, MTC-INA Touring De Javu Jkt-NAD, 0 Kilometer – Jelajah Sumatera #2 tiba di Banda Aceh. “Brotherhood antar penggemar Mercedes-Benz memang sangat kuat,” kata Armia, Ketua Umum Mercedes-Benz Club Aceh.

MTC-INA Jelajah Sumatera #2: Selangkah ke Sabang

MTC-INA Jelajah Sumatera #2: Selangkah ke Sabang  Petualangan MTC-INA Touring De Javu Jkt-NAD, 0 Kilometer – Jelajah Sumatera #2 kian menuju garis finish. Sabtu (25/1), sekitar pukul 16.00, rombongan tiba di Kota Banda Aceh, setelah pagi harinya, jam 09.00, dilepas Bupati Aceh Utara, Muhamamd Thaib, dari Lhokseumawe.

Reporter otoblitzclassic.com, Novriyadi,yang mendampingi 32 peserta sejak hari pertama mencatat, perjalanan kami cukup lancar. Akses jalan menuju Kota Serambi Mekkah terbilang bagus dan bersih. Hampir di sepanjang jalan rombongan tidak menemukan jalan berlubang, sehingga memudahkan kami untuk tancap gas.

Sesampainya di Banda Aceh, kami sempatkan diri mampir di Masjid Baiturrahman, sebuah masjid yang amat bersejarah, dan melaksanakan shalat bersama.

Rasa haru, puas, dan syukur melingkupi kami. Ya, bagaimana tidak? Dengan tibanya di Banda Aceh, maka perjalanan kami menuju Pulau Sabang tinggal selangkah lagi.

MTC-INA Jelajah Sumatera #2: Selangkah ke Sabang

Yang tak kalah mengharukan, saat di perjalanan, beberapa klub pernggemar Mercedes-Benz lainnya – seperti Mercedes-Benz Club Medan, Mercedes-Benz Club Langsa, dan Mercedes-Benz Club Aceh – dengan senang hati ikut bergabung. Mereka bahu-membahu men-support MTC-INA untuk mendapatkan berbagai informasi yang dibutuhkan. Klub-klub ini pun berencana ikut menemani perjalanan MTC-INA hingga Pulau Sabang.

Menurut Armia, Ketua Umum Mercedes-Benz Club Aceh, “Kami menganggap setiap klub penggemar Mercedes-Benz sudah seperti saudara. Jadi, tolong-menolong antar klub sudah wajar. Brotherhood antar penggemar Mercedes-Benz memang sangat kuat,” katanya.

MTC-INA Jelajah Sumatera #2: Selangkah ke Sabang

TAGS

KOMENTAR (0)