Nato Kembali Sumbang Poin untuk Pertamina Arden

Nato Kembali Sumbang Poin untuk Pertamina Arden

Pebalap tim Pertamina Arden yang didukung penuh oleh Jagonya Ayam KFC Indonesia, Norman Nato (Prancis), menunjukkan semangat bersaing yang luar biasa saat turun pada balapan pertama (feature race) seri ke-8 FIA Formula 2 di Sirkuit Spa-Francorchamps, Belgia, Sabtu (26/8/2017). Nato memulai balapan 25 putaran tersebut dari posisi start ke-18. Dengan kerja keras sepanjang balapan disertai strategi yang jitu, pebalap 25 tahun tersebut akhirnya mampu finish di urutan ke-10 dan berhak mengantongi satu poin. Ini membuatnya menjaga tradisi selalu meraih poin dalam lima seri terakhir.

Nato dan rekan satu timnya asal Indonesia, Sean Gelael (20 tahun), tidak bisa meraih hasil maksimal saat turun pada sesi kualifikasi, Jumat (26/8/2017). Hujan dan bendera merah membuat sesi Nato dan Sean berantakan. Nato berada di urutan ke-18 pada akhir kualifikasi, sementara Sean berada satu posisi lebih buruk yaitu ke-19.

Nato Kembali Sumbang Poin untuk Pertamina Arden

Meski memulai balapan dari baris belakang, kedua pebalap tersebut tidak patah semangat. Pada putaran-putaran awal balapan, Nato berhasil memperbaiki posisi. Dengan beberapa pebalap melakukan pit stop wajib lebih awal, posisi Nato terus membaik. Pada lap ke-10, ia berada di urutan ke-4. Namun, pada putaran berikutnya, ia dilewati Oliver Rowland (DAMS), dengan Artem Markelov (Russian Time) memimpin balapan.

Namun, Markelov dan Nato sama-sama belum melakukan pit stop wajib. Sean berganti ban pada lap ke-11. Saat kembali ke lintasan, dia masih tertahan di posisi ke-17. Sean juga banyak kehilangan waktu dan terpaksa dua kali masuk pit stop karena masalah sayap depan. Akhirnya, Nato melakuan pit stop pada lap ke-16, bersamaan dengan Markelov. Kembali ke lintasan, Markelov berada di posisi ke-6, sementara Nato di urutan ke-12.

Nato Kembali Sumbang Poin untuk Pertamina Arden

Satu putaran berikutnya, Nato terlewati Alexander Albon (ART Grand Prix). Pada lap ke-20, Nato bisa kembali ke posisi ke-12. Dengan semua pebalap sudah melakukan pit stop wajib, Charles Leclerc (Prema Racing) memimpin balapan. Dia membalap hampir 20 detik lebih di depan Rowland yang berada di urutan kedua.

Pada putaran-putaran terakhir balapan, Nato berhasil memperbaiki posisi dan naik ke urutan ke-11. Namun, Nato belum berhenti. Ia berhasil melewati Robert Visoiu (Campos Racing) dan naik ke posisi ke-10 yang dipertahankannya hingga balapan berakhir. Dengan finis di urutan ke-10, Nato berhak mendapatkan tambahan satu poin, dan iapun finish delapan posisi lebih baik dari saat melakukan start.

Nato Kembali Sumbang Poin untuk Pertamina Arden

Sementara itu, Sean mengakhiri balapan dengan berada di urutan ke-17. Leclerc keluar sebagai pemenang balapan. Markelov dan Rowland turut naik podium setelah finis di urutan kedua dan ketiga. Para pebalap masih punya satu kesempatan untuk berebut poin di Sirkuit Spa-Francorchamps yakni pada balapan kedua (sprint race), yang akan digelar pada Minggu (27/8).**MS/ Foto-foto: Dok. Pertamina Arden

TAGS

KOMENTAR (0)