Distrik Otomotif PIK2, Terbesar dan Terlengkap di Indonesia

Distrik Otomotif PIK2, Terbesar dan Terlengkap di Indonesia

Setelah merampungkan pengembangan dan pembangunan yang telah memakan waktu sekitar lebih dari 1 tahun, Distrik Otomotif Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 kini telah resmi dibuka sebagai salah satu pasar otomotif terbesar dan terlengkap di Indonesia.

Telah dibangun sebanyak 132 unit di atas tanah seluas 3 hektar, dan rencananya nanti tahap kedua memiliki lebih kurang 40 unit dengan size unit yang lebih besar. Tenant yang mengisi tempat tersebut beberapa di antaranya merupakan tenant yang sudah lama berkecimpung di dunia otomotif dan tetap eksis hingga saat ini.

Distrik Otomotif PIK2, Terbesar dan Terlengkap di Indonesia

Rudy Salim, CEO Prestige Corp sekaligus Chairman Distrik Otomotif PIK 2 mengatakan, flagship Distrik Otomotif PIK 2 ini menjadi branch kelas 1 (Tier 1) dengan nilai plafon penjualan mobil Rp 5 miliar atau yang masuk kedalam kategori supercar.

“Berkaca dari UEA dan Monaco, ketika kita melihat disalah satu negara sudah dilalui banyaknya supercar, kita bisa menilai bahwa negara tersebut adalah negara maju, untuk itu Distrik Otomotif PIK 2 akan berkontribusi agar Indonesia lebih maju lagi,” kata Rudy.

Distrik Otomotif PIK2, Terbesar dan Terlengkap di Indonesia

Dalam kesempatan yang sama, Sanny Liawati, Komisaris Utama mengungkapkan, sebuah mimpi menciptakan area besar untuk lahan perekonomian telah dibangun dan siap beroperasi.

“Saya bersyukur dan bangga bahwa hasil mimpi untuk menciptakan lapangan usaha terbesar, kini sudah bisa dibuka. Dalam waktu 1 tahun, akhirnya saat ini resmi beroperasi,” kata Sanny.

Dengan berdirinya Distrik Otomotif Tier 1 ini, Rudy mengaku bahwa dirinya akan membangun lagi pusat area otomotif kelas 2 (Tier 2) di Jabodetabek dengan nilai Rp 1-5 miliar, dan kota-kota besar lain di kategori kelas 3 (Tier 3), yakni Rp 500 juta-Rp 1 miliar, serta kelas 4 di bawah Rp 500 juta.

Distrik Otomotif PIK2, Terbesar dan Terlengkap di Indonesia

“Sebagai flagship, Distrik Otomotif PIK 2 kini memang hadir sebagai area Tier 1 yang meliputi pasar seperti supercar. Namun, telah berencana membangun lagi Distrik Otomotif Tier 2, Tier 3 dan seterusnya dengan salah satu tujuannya agar lebih dekat dengan masyarakat luas,” ungkap Rudy.

KOMENTAR (0)