CustoMAXI Yamaha Medan Diwarnai Aura Racing

CustoMAXI Yamaha Medan Diwarnai Aura Racing

Gelaran CustoMAXI yang digagas Yamaha Indonesia akhirnya singgah di Kota Medan. Acara ini berlangsung 19 Januari 2019 tepatnya di Mega Park, Medan, Sumatera Utara.

Kontes modifikasi khusus pecinta Maxi Yamaha ini seolah menjadi wadah yang ditunggu-tunggu bagi penggemar modifikasi Medan. Pengunjung dibuat kagum oleh deretan modifikasi Maxi Yamaha hasil karya para peserta.

Kelas yang dilombakan yaitu Master Class Aerox 155, Master Class Xmax, Master Class Nmax dan Rising Star Lexi.

CustoMAXI Yamaha Medan Diwarnai Aura Racing

”Aerox memang sudah sporty dan karakternya racing, jadi saya melengkapi saja sesuai selera dan tampak lebih maksimal. Yang paling terlihat dari inspirasi grafis sesuai dengan baju klub yang saya bergabung di dalamnya yaitu Aerox Motor Club. Jadi matching baju dengan motor. Desain Aerox bagus dan saya suka akselerasinya. Saya gunakan sehari-hari dan dengan modifikasi ini jadi lebih asyik dilihat dan beda,” ujar Julianda Abdul Halim yang berhasil memenangkan kategori Master Class Aerox 155.

CustoMAXI Yamaha Medan Diwarnai Aura Racing

Lain lagi dengan Rendra yang menjadi juara pada kategori Master Class Nmax. Skutik 150cc tersebut sebenarnya merupakan motor harian Rendra. Namun performanya di upgrade untuk memperkuat kesan sporty racing. “Warnanya pilih silver dengan grafis merah dan hitam. Modifikasi kali ini adalah penyempurnaan dari partisipasi saya tahun lalu di CustoMAXI. Pada dasarnya saya suka Nmax karena telah memenuhi kebutuhan yang saya inginkan dan mudah dimodifikasi,” ungkapnya.

Pada kelas Rising Star Lexi, Andika Prawira berhasil menjadi yang terbaik. Skutik 125cc ini dimodifikasi dengan tema touring. Bisa dilihat dari perangkat handguard, windshield,box belakang, hingga crash bar yang terpasang menjadi ciri kuat sebagai motor yang siap diajak perjalanan jauh.

CustoMAXI Yamaha Medan Diwarnai Aura Racing

Terakhir, kelas kasta tertinggi yaitu Master Class Xmax dimenangkan dengan Xmax konsep racing style. Terlihat dari warna dan part yang digunakan seperti paduan warna putih dan merah memancarkan konsep racing style yang kuat. Dengan berbagai fitur yang dimiliki Xmax, skutrik premium dari Maxi Yamaha ini tampak lebih harmonis dengan ide modifikasi yang dituangkan oleh Rangga Nugraha.

CustoMAXI Yamaha Medan Diwarnai Aura Racing

CustoMAXI Yamaha Medan Diwarnai Aura Racing

CustoMAXI Yamaha Medan Diwarnai Aura Racing

KOMENTAR (0)