Puluhan Komunitas Otomotif Hadiri Kopdar Santai ala JACC

Puluhan Komunitas Otomotif Hadiri Kopdar Santai ala JACC

Paguyuban Komunitas Otomotif Jakarta atau lebih di kenal dengan nama Jakarta All Car Communities (JACC) membuat ‘heboh’ dunia otomotif Jakarta. Ya, baru-baru ini, JACC sukses mengumpulkan sekitar 58 klub dan komunitas otomotif dalam satu acara ‘kopi darat’ alias kopdar.

Kopdar yang digelar di Mall MGK Kemayoran ini diramaikan dengan berbagai acara yang seru dan fun, yang bertujuan untuk lebih mengakrabkan dan memperkuat tali silaturahmi antar komunitas dan para member JACC.

Puluhan Komunitas Otomotif Hadiri Kopdar Santai ala JACC

Bagus Rahmat Jatmika, Ketua Umum JACC mengatakan, pihaknya sengaja menggelar acara semacam ini agar komunitas dan klub otomotif dari berbagai macam varian bisa saling membaur dan mengenal satu sama lainnya. “Saya sangat senang, acara ini diikuti oleh 58 klub dan komunitas otomotif di Jakarta dan dihadiri lebih dari 500 peserta,” ujar Bagus dalam keterangan resminya yang diterima Otoblitz.net.

Puluhan Komunitas Otomotif Hadiri Kopdar Santai ala JACC

Bagus melanjutkan, keunikan dan keragaman komunitas mobil di Indonesia tidak bisa dipungkiri. Terlebih, klub dan komunitas otomotif pun sekarang tidak hanya melihat dari merk, akan tetapi sudah ada juga komunitas yang berbasis warna mobil hingga kesamaan hobi para pemiliknya. “Maka JACC ini ingin menjadi wadah bagi klub dan komunitas dari kendaraan berbagai jenis, tidak hanya terpaut dari kesamaan jenis mobil dan merknya saja,” pungkas Bagus.

Puluhan Komunitas Otomotif Hadiri Kopdar Santai ala JACC

Dalam acara ini pelataran parkir lobi MGK Kemayoran terlihat dipadati ratusan mobil dari berbagai komunitas. Tak hanya itu, bahkan BOSCH selaku brand produk pendukung otomotif pun turut ambil bagian dalam gelaran ini dengan memberikan kelas khusus Coaching Clinic tentang pemeliharaan aki, wiper, klakson dan busi.

Puluhan Komunitas Otomotif Hadiri Kopdar Santai ala JACC

Acara yang berlangsung sekitar empat jam ini dimeriahkan oleh berbagai suguhan khas komunitas, seperti games, DJ Performance, dan tentunya Ladies Car Wash yang pastinya membuat suasana makin heboh. **MS/ Foto-foto: Dok.

TAGS

KOMENTAR (0)