Halo Motor Trend,
Ingin tahu nih, bagaimana sebenarnya pengaruh ban eco terhadap konsumsi bahan bakar. Apakah memang benar
dapat menghemat konsumsi bahan bakar kendaraan? Mohon penjelasan redaksi dan terima kasih.
Roni Zainudin, Bekasi
Mas Roni,
Ban eco atau dalam bahasa teknis disebut ban jenis low rolling resistance, menawarkan hambatan gelinding yang lebih rendah dibanding ban standar. Karena ban lebih mudah menggelinding, maka tidak diperlukan daya mesin yang lebih besar untuk menggerakkan kendaraan sehingga konsumsi bahan bakar dapat lebih efisien.
Faktanya, dalam kondisi nyata, kendaraan lebih sering berada dalam kondisi lalu lintas stop and go yang berakibat kontribusi ban eco tidak banyak berarti. Apalagi jika jarak tempuh per hari relatif dekat, semisal 50 km pergi pulang antara kantor dan rumah.
Intinya, ban eco alias ban dengan hambatan gelinding rendah dapat memberikan manfaat optimal jika kendaraan digunakan untuk perjalanan yang relatif jauh dan tidak sering mengalami kondisi macet atau stop and go
KOMENTAR (0)