Suzuki Boyong 12 Mobil Kustom di Tokyo Auto Salon 2018

Suzuki Boyong 12 Mobil Kustom di Tokyo Auto Salon 2018

Menjelang digelarnya ajang Tokyo Auto Salon 2018 yang dijadwalkan akan berlangsung pada 12-14 Januari mendatang di Makuhari Messe, Chiba, berbagai pabrikan peserta pun mulai merilis gambar mobil-mobil modifikasi yang akan mereka tampilkan di ajang tahunan tersebut. Salah satunya adalah Suzuki, yang akan memboyong tak kurang dari 12 mobil kustom mereka ke ajang ini.

Salah satu dari ke-12 model kustom tersebut adalah Swift Sport berkelir hitam matte seperti gambar diatas, yang secara visual memiliki tampilan yang menarik dengan aksen kontras merah menyala pada bagian bawah dan spionnya.

Suzuki Boyong 12 Mobil Kustom di Tokyo Auto Salon 2018

Suzuki belum mengungkapkan rincian mengenai upgrade mekanisnya –jika ada, namun untuk versi standar generasi ketiga Swift Sport mengusung mesin Boosterjet K14C berkapasitas 1.4 liter yang mampu menghasilkan tenaga 138 hp pada 5.500 rpm dan torsi 230 Nm dari 2.500 sampai 3.500 rpm.

Suzuki Boyong 12 Mobil Kustom di Tokyo Auto Salon 2018

Model unik lainnya yang akan dipamerkan adalah Suzuki XBEE Winter Adventure, yang didasarkan pada crossover XBEE (Cross Bee) terbaru. Model ini memiliki tak kurang dari empat nuansa kamuflase biru (gaya militer), lengkap dengan aksen kuning mencolok dan rak pada atap. Mobil tergolong mungil lantaran panjangnya hanya 3.760 mm saja.

Suzuki Boyong 12 Mobil Kustom di Tokyo Auto Salon 2018

Beberapa mobil Suzuki lainnya yang akan memadati display Suzuki di Tokyo Auto Salon 2018 diantaranya Solio Bandit, Alto Works dan Wagon R Stingray. Ada pula kei-truck Carry yang bisa ‘diajak’ memancing, serta versi mobil kemping Spacia Tall Camper. **MS/ Foto-foto: Carscoops

TAGS

KOMENTAR (0)