Ini Mobil Alfa Romeo di Goodwood Festival of Speed 2018

Ini Mobil Alfa Romeo di Goodwood Festival of Speed 2018

Goodwood Festival of Speed 2018 yang akan berlangsung akhir pekan ini, 12-15 Juli, sudah dipastikan brand premium Italia, Alfa Romeo ikutan memajang kendaraan andalannya.

Salah satu andalan adalah Alfa Romeo Stelvio Quadrifoglio yang diyakini akan menjadi momen perdana bagi masyarakat Inggris.

Ini Mobil Alfa Romeo di Goodwood Festival of Speed 2018

Tak ketinggalan edisi khusus mobil kencang untuk jalan raya adalah Nürburgring Edition Giulia Quadrifoglio “NRING” dan Stelvio Quadrifoglio “NRING”. Ditambah mobil balap Alfa Romeo Sauber F1 yang saat ini bertarung di Formula 1 musim 2018.

Giulia Quadrifoglio “NRING” dan Stelvio Quadrifoglio “NRING” diklaim akan mendatangkan pengunjung yang gila akan kecepatan. Sebab dari mesin V6, berkapasitas 2.9L disokong Bi-Turbo dengan tendangan tenaga hingga 510 hp dan torsi 600 Nm.

Ini Mobil Alfa Romeo di Goodwood Festival of Speed 2018

Perihal akselerasi, 0-100 km/jam hanya perlu waktu 3,8 detik dengan kecepatan tertinggi 283 km/jam. Mengitari lintasan Nurburgring sepanjang 20,832 km bisa tembus 7 menit 51,7 detik.

Ini Mobil Alfa Romeo di Goodwood Festival of Speed 2018

Mobil fenomenal lainnya yang akan diboyong Alfa Romeo adalah mobil legendaris Alfa Romeo GTAm dan 1900 Sport Spider, sekaligus untuk menunjukkan 108 tahun di dunia balap.

Ini Mobil Alfa Romeo di Goodwood Festival of Speed 2018

KOMENTAR (0)