Opel Admiral

Opel Admiral

Opel Admiral adalah model mobil mewah buatan pabrikan mobil Jerman, Opel Automobile GmbH dari tahun 1937 hingga 1939, dan kemudian diproduksi dalam versi yang lebih modern mulai tahun 1964 hingga 1977.

Opel Admiral pertama diperkenalkan awal tahun 1937 di ajang Berlin Motor Show, meskipun produksi massalnya tidak dimulai sampai akhir tahun, dengan hanya delapan unit yang diproduksi pada tahun 1937. Model ini dibangun sebagai upaya perusahaan untuk bersaing dengan mobil kelas mewah berkapasitas 3.5-liter yang diisi oleh mobil-mobil Horch, Mercedes-Benz dan Maybach.

Opel Admiral

Berbeda dengan Opel Kapitän yang diproduksi mulai 1938 sebagai satu kesatuan antara sasis dan bodinya, Admiral menggunakan sasis terpisah tradisional. Karenanya, mobil muncul dalam beberapa versi seperti cabriolet dan limusin yang dapat dipesan terlebih dahulu, serta tersedia dalam bentuk sasis saja yang dapat dipasangkan dengan bodi dari coachbuilder terpilih.

Opel Admiral

Admiral ditenagai oleh mesin straight-six berkapasitas 3.626 cc yang baru dikembangkan, dengan output daya maksimum 75 PS (55 kW; 74 hp), serta kecepatan tertinggi yang diklaim hingga 82 mph atau 132 km/jam untuk mobil berbodi standar pabrikan. Uniknya, mesin yang digunakan berbagi dengan truk Opel Blitz 3.5 ton yang diproduksi di pabrik kendaraan komersial yang baru dibuka di Brandenburg, sebelah barat daya Berlin.

Opel Admiral

Untuk versi standar pabrikan, Opel Admiral ditawarkan dengan bodystyle ‘Limousine’ empat pintu (sedan) dengan harga terdaftar pabrik 6.500 Reichmarks yang dianggap sangat kompetitif di masa itu. Sementara, bagi pelanggan yang ingin menghabiskan lebih banyak uang untuk gaya yang lebih eksklusif dapat memilih Admiral bertubuh cabriolet 2+2 dari coachbuilder Hebmüller dari Wuppertal, dengan banderol 8.450 Marks.

Opel Admiral

Antara tahun 1937 hingga 1939, secara keseluruhan Opel memproduksi 6.404 unit Admiral, dengan 3.500 unit sedan berbodi ‘limousine’, 2.314 unit cabriolet dan 590 sasis yang disediakan untuk diberi bodi dari coachbuilder pilihan maupun independen. Dipercaya bahwa dalam periode dua tahun tersebut, Admiral telah meraup sekitar 25% dari pasaran mobil mewah di Jerman.

Opel Admiral

Produksi berakhir pada Oktober 1939 dengan pecahnya Perang Dunia II. Pihak militer Jerman meminta banyak mobil Admiral untuk menggunakannya sebagai mobil staf militer, atau memodifikasinya untuk digunakan sebagai ambulans maupun truk ringan. **MS

KOMENTAR (0)