Lancia Stratos GR.4 “ALITALIA” Jadi Bintang FIA Hall of Fame

Lancia Stratos GR.4 "ALITALIA" Jadi Bintang FIA Hall of Fame
Acara inaugurasi FIA Hall of Fame yang berlangsung di markas Federation International de l‘Automobile (FIA) di kota Paris, Perancis pada penghujung Januari 2019 lalu terasa begitu istimewa.

Lancia Stratos GR.4 "ALITALIA" Jadi Bintang FIA Hall of Fame

FIA Hall of Fame kini menambah satu ruang pamer bagi para legenda rally dunia. Tak dapat dipungkiri jika rally mobil merupakan salah satu cabang motorsports yang sangat populer.

Lancia Stratos GR.4 "ALITALIA" Jadi Bintang FIA Hall of Fame

FIA menobatkan 17 pereli legendaris masuk dalam jajaran kehormatan motorsports dunia—FIA Hall of Fame. Berbagai memorabilia dari para legenda rally tersebut turut dipamerkan di Place de la Concorde, Paris.

Lancia Stratos GR.4 "ALITALIA" Jadi Bintang FIA Hall of Fame

Sejumlah mobil rally legendaris yang telah menghantarkan mereka meraih gelar juara dunia pun turut dipamerkan. Salah satunya adalah Lancia Stratos Gr.4 yang terkenal paling fenomenal pada eranya.

Lancia Stratos GR.4 "ALITALIA" Jadi Bintang FIA Hall of Fame

Lancia Stratos yang dibalut kombinasi warna putih-merah-hijau berlivery maskapai penerbangan Alitalia tersebut berhasil menjuarai Rally Portugal 1976 dan menempati posisi kedua pada Rally Monte Carlo 1977.

Lancia Stratos GR.4 "ALITALIA" Jadi Bintang FIA Hall of Fame

Lancia Stratos yang dipamerkan merupakan satu dari 26 unit yang pernah dibuat. Kedigdayaan mesin 6 silinder 2.4 liter lansiran Ferrari yang diusungnya membuatnya begitu disegani di berbagai kejuaraan rally dunia.

Lancia Stratos GR.4 "ALITALIA" Jadi Bintang FIA Hall of Fame

Lancia Stratos Gr.4 rally terkenal buas dan sangat bertenaga. Hanya segelintir pereli yang sanggup menjinakkan mobil rancangan Marcelo Gandini dari Bertone tersebut, diantaranya adalah Sandro Munari dan Björn Waldegård. [Aditya Hanindyo]

KOMENTAR (0)